"Kemudian saya sedikit melebar dan ada jarak di sana yang membuat Rins masuk dan menyenggol saya. Lantas saat masuk pit, entah itu sengaja atau tidak, dia tidak menyisakan ruang untuk saya bergerak. Hal ini tidak penting karena saya tidak kehilangan waktu apapun," ucap Marquez.
This man is gonna need a bigger trophy cabinet! ????50 not out in the premier class for @marcmarquez93! ????#CzechGP ???????? pic.twitter.com/Zw1JJLZlEz
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) August 4, 2019
Menanggapi kejadian Alex Rins dan Marc Marquez, Valentino Rossi membuka suara terkait insiden yang dialami kedua pebalap tersebut.
Pebalap yang memiliki julukan The Doctor tersebut lebih suka melakukan psy war ketika di luar sirkuit daripada di dalam arena seperti Marquez.
"Yang terpenting adalah seberapa hebat Anda di dalam trek, sisanya biarkan waktu yang menjawab. Apa yang bisa membuat perbedaan adalah Anda harus menjadi yang tercepat," kata Rossi
Baca Juga: Lionel Messi Berharap Barcelona Meraih Gelar Liga Champions Musim Depan
Rossi tidak ingin berbicara terlalu banyak tentang Marquez.
"Saya dan Marquez berbeda, karena di atas sirkuit saya selalu berperilaku berbeda dari Marquez," kata Rossi. "Saya hanya berusaha mempengaruhi lawan (perang psikologi) di luar sirkuit. Marquez sangat cepat, dia dalam kondisi terbaik, tapi setiap orang berhak memikirkan dirinya sendiri. Saya juga sudah memiliki banyak masalah," lanjut Rossi.
Baca Juga: Video - Tawuran Kelompok Suporter Manchester City dan Liverpool di Gerbong Kereta
Source | : | kompas |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Eko Isdiyanto |