Di Depan Pangeran William, Fan Liverpool Menghina Lagu Kebangsaan?

Fauzi Handoko Arif Senin, 5 Agustus 2019 | 16:51 WIB
Manchester City keluar sebagai pemenang Community Shield 2019 setelah sukses menaklukkan Liverpool lewat adu penalti di Stadion Wembley, Minggu (4/8/2019). (TWITTER.COM/MANCITY)

BolaStylo.com - Terjadi insiden menegangkan ketika pertandingan Manchester City vs Liverpool dalam Community Shield 2019.

Pertandingan Community Shield 2019 yang digelar di Wembley Stadium pada Minggu (4/8/2019) diwarnai sebuah insiden.

Dalam laga Community Shield 2019, Manchester City keluar sebagai pemenang setelah mengandaskan Liverpool melalui babak adu penalti 5-4.

Baca Juga: 6 Momen yang Tak Boleh Dilupakan pada Laga Manchester City vs Liverpool di Community Shield 2019

Sebelum melaju ke babak penalti, Manchester City dan Liverpool bertahan sama kuat dengan skor 1-1 pada waktu pertandingan normal.

Gol pertama dicetak oleh Raheem Sterling menit ke-12 melalui umpan David Silva ke gawang Liverpool.

Pada babak kedua, kerjasama apik antara dua center-back milik Liverpool, Virgil Van Dijk dan Joel Matip membuahkan sebuah gol.

Baca Juga: Mewah! Cristiano Ronaldo Kembali Pamerkan Arloji Bertabur Berlian

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Manchester City (@mancity) on

Baca Juga: Pasca MotoGP Republik Ceska 2019, Valentino Rossi Jelaskan Perbedaan Dirinya dengan Marc Marquez

Melalui umpan melambung Van Dijk, Matip langsung menyambar si kulit bundar dan menjadikan gol penyeimbang pada menit ke-77.

Dilansir BolaStylo.com dari Mirror, dalam pertandingan di Wembley Stadium tersebut terjadi insiden dari fan Liverpool.

Pendukung tim asuhan Juergen Klopp itu mencemooh lagu kebangsaan ketika Pangeran William hadir di Stadion.

Baca Juga: Sebut Laporan Tak Berdasar, Gali Freitas Tidak Terbukti Palsukan Umur di Piala AFF U-15 2019

Sebelumnya, fan Liverpool juga pernah kedapatan menghina lagu kebangsaan Inggris.

Namun untuk saat ini, cemooh fan Liverpool sedikit berani karena di depan Duke of Cambridge.

Terkait insiden ini, Juergen Klopp sendiri tak mau menanggapi lebih banyak.

Pelatih asal Jerman meyakini fan Liverpool melakukan tindakan itu karena mungkin ada sebuah insiden pada masa lalu.

"Saya pikir saya bukan orang yang tepat (untuk ditanya), saya tahu sedikit tentang sejarah tapi saya bukan untuk memberikan penilaian," kata Klopp.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Kurnia Meiga Kembali Muncul Tunjukkan Kondisinya

"Saya tahu, fan Liverpool memiliki sangat menghormati seluruh orang. Jika mereka memberikan hal tersebut, mungkin berkaitan dengan masa lalu. Selanjutnya saya tidak memiliki sesuatu untuk dikatakan lebih," tambah Klopp.

Selain kalah dari perburuan gelar Liga Inggris 2018-2019 dengan menduduki runner-up, kini Liverpool juga harus merasakan pahitnya menjadi nomor dua pada Community Shield 2019.

Baca Juga: VIDEO - Blunder Prematur Pemain Ini Bikin Arsenal Kalah dari Barcelona

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo optimistis dan pastikan progres pembangunan Stadion Manahan selesai pada awal September 2019. Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo ungkapkan progres pembangunan Stadion Manahan yang sudah mendekati hati-hari rampungnya renovasi. FX Hadi Rudyatmo bahkan optimistis bahwa pembangunan Stadion Manahan sudah menyenuh angka 80 persen dan selesai pada awal September 2019 nanti. Dilansir BolaStylo.com dari kompas.com, stadion diperkirakan selesai dan akan di resmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 9 September 2019. Tanggal peresmian itu diambil bertepatan dengan peringatan Hari Olahraga Nasional yang ditetapkan pada tanggal tersebut. . #gridnetwork #stadionmanahan #manahan #solo #surakarta

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : mirror.co.uk
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan