Ranking BWF Terbaru - Salip Axelsen, Jonatan Christie Masuk Empat Besar

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 6 Agustus 2019 | 21:32 WIB
Jonatan Christie saat berada di podium runner-up Japan Open 2019, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu (28/7/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Selain itu, Jonatan juga berhasil menembus babak semifinal Malaysia Open 2019 dan Indonesia Masters 2019.

Rekan kompatriot Jonatan, Antony Sinisuka Ginting juga mendapatkan hasil positif dalam hal peringkat BWF terbaru.

Baca Juga: PSM Makassar Vs Persija Jakarta - Hadir di Stadion, Sekjen PSSI Diminta Keluar oleh Suporter

Anthony naik satu peringkat ke posisi delapan menggeser wakil Denmark, Anders Antonsen.

Tak mau kalah dengan dua rekannya, Tommy Sugiarto juga mencatatkan perubahan positif terkait posisi peringkatny.

Tommy naik dua peringkat ke posisi ke-16 menggeser Lin Dan (China) dan Kanta Tsuneyama (Jepang).

Baca Juga: Temui Bos Lechia Gdanks, Indra Sjafri Pastikan Egy Maulana Tampil di SEA Games 2019

Selanjutnya, Jonatan akan bertanding pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis di Basel, Swiss, 19-25 Agustus 2019.

Pada ajang tersebut, Jonatan menjadi unggulan keempat pada Kejuaraan Dunia 2019.

Dengan demikian, Jonatan tidak akan bertemu dengan unggulan kesatu hingga ketiga sebelum babak semifinal.

Jonatan pun memiliki peluang besar untuk ke tembus ke partai puncak Kejuaraan Dunia 2019.



Source : BolaSport.com,BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan