BolaStylo.com - Ganda putri cantik asal Australia, Gronya Somerville sempat meminta bantuan orang Indonesia demi visa rekannya, Setyana Mapasa.
Pebulu tangkis cantik asal Australia, Gronya Somerville sejatinya dijadwalkan berkompetisi di Hyderabad Open 2019.
Kompetisi yang berlangsung di India itu menjadwalkan Gronya untuk bertarung hari ini pada Rabu (7/8/2019).
Namun hal tersebut tampaknya gagal terjadi akibat insiden yang diterima rekan Gronya, Setyana Mapasa ketika mengurus visa.
Dalam unggahan pribadinya, Gronya sempat menyampaikan kabar jika visa India milik Mapasa bermasalah.
Baca Juga: Legenda Barcelona Unggah Foto Terluka, Begini Reaksi Terkejut Mantan Pelatih Timnas Indonesia
Entah bagaimana regulasinya, namun tampaknya visa India milik Mapasa mengalami masalah di kedutaan di Jakarta.
Mapasa sendiri adalah orang kelahiran Indonesia yang kini menetap dan bermain untuk Australia.
Gronya sendiri meminta tolong pada orang Indonesia lewat media sosial.
"Adakah orang Indonesia di luar sana yang memiliki kontak untuk menolong rekan ganda putriku mendapatkan visa India nya diterima di Kedutaan Jakarta hari ini? hubungi kami jika anda bisa menolong lol," tulis Gronya.
Beberapa jam setelah mengunggah unggahan permintaan tolong tersebut, Gronya tampak berada di gym sambil menunggu giliran bertanding.
Namun, entah karena masalah tersebut tak kunjung selesai atau apa, Gronya/Mapasa tiba-tiba memutuskan mundur dari Hyderabad Open 2019.
Dilansir dari tournament software, ganda putri Australia itu mundur.
Hal itu membuat lawan Gronya/Mapasa, B Venkata Ramya Tulasi Bailupudi/Pranjal Prabhu Chimulkar mendapatkan tiket gratis melaju ke babak kedua.
Sampai berita ini diturunkan, masih belum ada penjelasan terkait alasan kemunduran Gronya/Mapasa dari Hyderabad Open 2019.
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |