"Matias Conti dan Diego Michiels masih menjalani pemulihan cedera. Saya pikir ini bukan masalah besar. Pemain lain siap dimainkan dan memberikan yang terbaik," kata Gomez dikutip BolaStylo.com dari laman resmi Liga 1.
Borneo FC sendiri memiliki modal positif saat menjamu skuat Juku Eja.
Baca Juga: Jadwal Piala AFF U-18 - Timnas U-15 Indonesia Hadapi Brunei di Laga Ketiga
Pasalnya, tim berjuluk Pesut Etam itu dalam enam laga terakhir meraih poin, meski tak selalu meraih kemenangan.
Meski demikian, Pesut Etam tetap akan mewaspadai pola permainan PSM Makassar.
Selain itu, mereka juga termotivasi untuk mengalahkan juara Piala Indonesia 2018 ini.
Baca Juga: 2 Kunci Rahasia di Balik Kebugaran Fisik Pemain Timnas U-18 Indonesia
"Saya harap, kami dapat gol cepat. Dengan begitu, situasi permainan bisa lebih terkendali. Kami juga mewaspadai permainan PSM yang punya target meraih poin di Samarinda," ungkap Gomez.
Sementara itu, pelatih PSM Makassar Darije Kalezic juga bertekad untuk meraih tiga poin di Samarinda.
Pelatih asal Swiss itu mengaku timnya akan fokus melawan Borneo FC dan melupakan kemenangan di Piala Indonesia 2018.
"Kami sudah lupakan euforia menjuarai Piala Indonesia. Sekarang fokus ke kompetisi untuk meraih kemenangan," kata Kalezic.
Berikut link live streaming Borneo FC vs PSM Makassar.