BolaStylo.com - Hasil timnas U-18 Indonesia Vs Laos laga keempat Piala AFF U-18 2019, Bagus Kahfi menjadi salah satu korban dari pertandingan yang berlangsung keras.
Hasil timnas U-18 Indonesia melakoni laga keempat fase grup A Piala AFF U-18 2019 melawan Laos.
Timnas U-18 Indonesia sukses mengalahkan Laos dalam laga yang digelar pada Senin (12/8/2019) di Stadion Thong Nhat, Vietnam.
Menang dengan skor tipis 2-1, tim asuhan Fakhri Husaini berpeluang menjadi juara Grup A Piala AFF U-18 2019 dan lolos ke babak semifinal.
Pertandingan berlangsung dengan tempo dan tensi tinggi, beberapa pelanggaran keras dibuat oleh pemain Laos terhadap Garuda Muda Indonesia.
Baca Juga: Kisah Unik Anthony Martial dan Nomor Keramat 9, Ia Pernah Ngambek karenanya
Salah satu pemain timnas U-18 Indonesia yang mendapatkan pelanggaran keras dari pemain Laos adalah penyerang andalan Bagus Kahfi.
Pemain akademi Garuda Select ini harus terkapar ditengah lapangan karena pergerakan yang tidak seharusnya dilakukan pemain Laos.
Momen tersebut terjadi di menit ke-72 pertandingan babak kedua, bermula dari akselerasi yang dilakukan Bagus Kahfi.
Pemain Laos menghentikan akselerasi Bagus Kahfi dengan cara menabrakan tubuhnya dan tampak seperti menggaet leher penyerang muda timnas Indonesia itu.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |