Soroti Performa Bagus Kahfi, Media Vietnam Menjulukinya Sebagai Marouane Fellaini

Eko Isdiyanto Selasa, 13 Agustus 2019 | 15:41 WIB
Pemain timnas U-18 Indonesia, Bagus Kahfi, merayakan gol ke gawang Laos pada pertandingan keempat Grup A Piala AFF U-15 digelar pada hari Senin (12/8/2019). (PSSI)

BolaStylo.com - Penyerang timnas U-18 Indonesia di Piala AFF U-18 2019, Amiuddin Bagus Kahfi disebut sebagai Marouane Fellaini oleh salah satu media Vietnam, Bongda24h.vn.

Timnas U-18 Indonesia telah memastikan diri ke babak semifinal Piala AFF U-18 2019, salah satu pemain yang menarik perhatian adalah Amiruddin Bagus Kahfi.

Performa moncer sosok yang akrab disapa Bagus Kahfi ini membuatnya mendapat julukan Marouane Fellaini Indonesia oleh salah satu media Vietnam.

Hal itu juga tak lepas dari sosoknya yang sukses membawa timnas U-18 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala AFF U-18 2019.

Selain sukses membawa Garuda Nusantara memenangi laga keempat fase grup saat melawan Laos, Bagus Kahfi juga menambah pundi-pundi golnya.

Baca Juga: Puma Rilis Sepatu Anyar, Paduan Unsur Sepak Bola dan Musik Ditambah Playlist Lagu

Bagus Kahfi berhasil mencetak satu dari dua gol kemenangan Indonesia atas Laos dengan skor akhir 2-1.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, dengan tambahan satu gol, Bagus Kahfi kini mengoleksi 5 gol dari 4 laga yang dimainkannya.

Empat gol sebelumnya telah ia lesakkan saat melawan Filipina U-18 (2 gol) dan Brunei Darussalam (2 gol).

Bagus masih berpeluang menambah catatan golnya karena Indonesia memastikan kelolosannya ke semifinal, dan masih menyisakan satu laga terakhir di grup A melawan Myanmar.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan