BolaStylo.com - Tampil buruk selama pramusim, Real Madrid membuka opsi peminjaman Luka Jovic ke klub yang menginginkan jasanya.
Luka Jovic didatangkan Real Madrid dari Eintracht Frankfurt seharga 60 juta euro atau kisaran 960 miliar rupiah.
Diharapkan kehadiran Luka Jovic bakal menambah daya gedor Real Madrid.
Sebelum dibeli Real Madrid, pemain berusia 21 tahun tersebut tampil apik bersama Eintracht Frankfurt di Liga Jerman.
Baca Juga: Detik-detik Penyelamatan Kiper Liverpool yang Disebut Ilegal
Bersama Eintracht Frankfurt pada musim 2018-2019, Jovic tampil sebanyak 48 penampilan dengan rincian 27 gol dan 7 assist.
Torehan gol tersebut yang membuat Real Madrid kepincut dengan Jovic.
Alhasil Madrid pun berani membayar transfer mahal untuk mendatangkan Jovic ke Santiago Bernabeu.
Debut Jovic dimulai saat menjadi pemain pengganti kala Real Madrid melawan Bayern Munchen pada International Champions Cup (ICC) 2019.
Baca Juga: VIDEO - Meski Tak Mencetak Gol, Mohamed Salah Lakukan Aksi Brilian Ini
Kemudian pemain yang membela Serbia ini menjadi starter dua kali ketika Madrid bersua Arsenal dan Atletico Madrid di ICC 2019.
Selama tur pramusim, Jovic belum pernah sekalipun mencetak gol.
Kini dikabarkan Football Espana dikutip BolaStylo.com, Real Madrid membuka opsi peminjaman untuk Luka Jovic menyusul rentetan buruk selama tur pramusim.
Kini Zinedine Zidane tidak memasukkan Jovic dalam rencana ke depan.
Zidane masih memilih Karim Benzema sebagai pilihan utama sebagai striker Real Madrid.
Sampai saat ini belum ada klub peminat yang menginginkan jasa Jovic, jika ada kemungkinan dari klub selain Liga Inggris.
Baca Juga: VIDEO - Pukulan Rizky Pora yang Berujung Pencoretan dari Timnas Indonesia
Baca Juga: Selain Rizky Pora, Pemain Ini Juga Pernah Dicoret dari Timnas Indonesia
Baca Juga: Perilaku Tak Pantas Buat Rizky Pora Dicoret Timnas Indonesia, Bintang Persib Penggantinya
Source | : | Football Espana |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |