Ini Resep Rahasia Latihan Marcus/Kevin Jelang Kejuaraan Dunia 2019

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 19 Agustus 2019 | 17:33 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mengembalikan kok ke arah Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) pada laga perempat final Thailand Open 2019 di Huamark Indoor Stadium, Jumat (2/8/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Marcus/Kevin terlihat menyantap porsi latihan khusus sebelum berlaga di Kejuaraan Dunia 2019.

Hal itu seperti terlihat dalam sebuah video yang diunggah di akun Instagram pelatih ganda putra Pelatnas PBSI, Herry Iman Pierngadi.

Baca Juga: Live Streaming Timnas U-18 Indonesia Vs Myanmar - Siap Mati-matian demi Tempat Ketiga!

Herry memberikan latihan kepada Marcus/Kevin dengan pola formasi 3 lawan 2.

Pelatih berusia 56 tahun itu menghadapkan Marcus/Kevin dengan 3 lawan sekaligus, yakni Mohammad Ahsan, Hendra Setiawan, satu orang lainnya.

Ini bukan pertama kalinya Marcus/Kevin berlatih dengan melawan tiga pemain sekaligus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MD Indonesian badminton coach (@herry_ip) on

Pada Kejuaraan Dunia edisi 2018, Marcus/Kevin juga pernah melakukan latihan dengan formasi serupa.

Kemungkinan. Herry menggunakan pola latihan semacam ini untuk meningkatkan aspek pertahanan Marcus/Kevin dan para pebulu tangkis ganda putra Indonesia.

Marcus/Kevin dijadwalkan langsung melaju ke babak kedua setelah mendapat bye pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2019.

Peraih emas Japan Open 2019 itu akan menghadapi wakil Korea Selatan Choi Soigyu/Seo Seung Jae pada babak kedua.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan