Kata Fakhri Husaini Setelah Timnas U-18 Indonesia Raih Peringkat Tiga

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 20 Agustus 2019 | 15:29 WIB
Pelatih Timnas U-18 Indonesia Fakhri Husaini (tengah) berswafoto dengan para pemainnya usai menerima medali peringkat ketiga Piala AFF U-18 2019 di Vietnam, Senin (19/8/2019). (INSTAGRAM.COM/COACHFAKHRI)

BolaStylo.com - Timnas U-18 Indonesia mengakhiri turnamen Piala AFF U-18 2019 dengan meraih peringkat ketiga usai mengalahkan Myanmar.

Timnas U-18 Indonesia memastikan diri finis di peringkat ketiga setelah melawan Myanmar pada perebutan peringkat tiga, Senin (19/8/2019).

Bertanding di Stadion Thong Nhat, timnas U-18 Indonesia memenangi laga dengan pesta lima gol tanpa balas ke gawang Myanmar.

Lima gol kemenangan timnas U-18 Indonesia tercipta dari brace Beckham Putra dan hat-trick Mochamad Supriadi.

Baca Juga: Live Streaming Semen Padang Vs Persela, Nil Maizar Tak Gentar dengan Kebangkitan Lawan!

Dengan hasil ini, Indonesia berhak menduduki peringkat ketiga dalam turnamen Piala AFF U-18 2019.

Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini menyambut positif hasil yang sudah dicapai skuad Garuda Nusantara.

Ia bersyukur atas keberhasilan pemain timnas U-18 Indonesia meraih peringkat ketiga.

Baca Juga: Live Streaming Bhayangkara FC Vs PSIS Semarang, Persaingan Sengit 2 Pelatih Baru

Fakhri mengatakan, bahwa pencapaian ini tak lepas dari keinginan kuat pemain timnas U-18 Indonesia untuk mempersembahkan yang terbaik bagi nusa dan bangsa.



Source : PSSI
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan