Kejuaraan Dunia 2019 - Momen Emosional Duo Pelatih Indonesia Usai FajRi Melenggang ke Babak Semifinal!

Eko Isdiyanto Sabtu, 24 Agustus 2019 | 08:34 WIB
(dari ki-ka) Marcus Gideon, Kevin Sanjaya, Herry IP, Muhammad Rian Ardianto, dan Fajar Alfian berp (doddy)

BolaStylo.com - Kejuaraan Dunia 2019 hadirkan momen emosional duo pelatih ganda putra Indonesia saat Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan langkah ke babak semifinal.

Kemenangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak perempat final Kejuaraan Dunia 2019 disambut sangat emosional oleh duo pelatih ganda putra Indonesia.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses mengalahkan wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/ Seo Seung Jae di babak perempat final.

Bertanding di St Jakobshalle, Basel, Swiss pada Jumat (23/8/2019), Fajar/Rian sukses mengandaskan wakil Korea Selatan dengan skor akhir 21-13, 21-17.

Hasil tersebut sekaligus membalas kekalahan rekan setim pasangan ganda putra Indonesia yang dikalahkan wakil Korea Selatan pada babak kedua turnamen.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Momen Romantis Praveen/Melati yang Bikin Netizen Tanah Air Gemas

Seperti yang diketahui bersama bahwa Choi Solgyu/Seo Seung Jae mengejutkan para penggemar bulu tangkis Indonesia dalam Kejuaraan Dunia 2019.

Pasangan Korea Selatan ini sukses menyingkirkan ganda putra peringkat pertama asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Marcus/Kevin secara mengejutkan kalah dari pasangan yang bukan merupakan unggulan Kejuaraan Dunia 2019 setelah bermain hingga rubber game.

Langkah pasangan berjuluk Minions itu terhenti di babak kedua Kejuaraan Dunia 2019 dengan skor akhir 16-21, 23-25, 21-17.

Baca Juga: Jadwal Kejuaraan Dunia 2019 - Perang Saudara di Semifinal, Indonesia Kunci Satu Tiket Babak Final!

Secara tidak langsung Fajar/Rian berhasil membalaskan kekalahan yang dialami rekan senegara mereka dari wakil Korea Selatan itu.

Tak pelak kemenangan duo berjuluk FajRi itu disambut sangat emosional oleh dua pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngardi dan Aryono Minarat.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BADMINTON FOR FUN - OPEN PP (@ftosports) on

Dalam sebuah video yang beredar di media sosial, semangat kedua pelatih ini terlihat sangat menggebut di detik-detik kemenangan FajRi atas wakil Korsel.

Walaupun memang tak dapat ditampik bahwa dukungan yang diberikan sang pelatih mampu memacu semangat Fajar/Rian.

Baca Juga: Rekap Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Balaskan Dendam Marcus/Kevin, Fajar/Rian Pastikan 3 Wakil Indonesia di Semifinal

Momen emosionalnya pelatih ganda putra Indonesia dalam lolosnya FajRi ke babak semifinal juga menyedot perhatian netizen Tanah Air.

Pada umumnya, para netizen Indonesia mengapresiasi kinerja dari para pelatih tim bulu tangkis termasuk dengan para atlet.

Berikut beberapa tanggapan netizen terkait ekspresi emosional Herry IP dan Aryono Minarat tersebut.

Baca Juga: Naik Gaji, Penghasilan Jadon Sancho Belum Bisa untuk Beli Kendaraan Dinas Joko Widodo

@yohantanoko: "Coach naga api kyk dendam banget yak sm md pel2an,"

@laluna.aluna: "Yang ngalahin minions bakal di balas lunas sama sodaranya atau sama bapaknya,"

@than_easy07; "Kayanya duo pelatih indo puasa dengan kekalahan duo korea,"

@alifalifyou: "Baru lita couch naga api dan naga air se ekspresif itu.. Mungkin couch juga udah gemes sama duopel,"

@niswatulmunaalgita: "Gue terharu sumpahh, coachh ter the best, bisa evaluasi kekalahan sebelumnyaaaa,"

@dinilutfia: "Ekspresi coach naga api kaya puass bgt, Go fajri, waktunya buat buktiin ke semua, bring the gold medal,"

@ingeherdiyantii: "Coachhh akhhh terharuuu,"

@prisilianur: "Langsung meluk coach dong merekaa abis ituuu,"

Baca Juga: Untuk Beli Mobil Sekelas Menteri Indonesia, Takefusa Kubo Cuma Butuh Waktu Satu Bulan

Pada babak semifinal Kejuaraan Dunia 2019 nanti, Fajar/Rian akan berjumpa dengan rekan senegara sekaligus senior mereka, Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Hasil ini juga membuat Indonesia telah memastikan satu tiket ke babak final Kejuaraan Dunia 2019.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan