Kejuaraan Dunia 2019 - Ahsan/Hendra Persembahkan Gelar untuk Rakyat Indonesia

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 26 Agustus 2019 | 07:52 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, berpose dengan bendera Merah Putih usai memenangi medali emas Kejuaraan Dunia 2019 di Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berhasil meraih gelar juara Kejuaraan Dunia 2019.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memastikan diri sebagai pebulu tangkis terbaik di dunia.

Kepastian itu diperoleh setelah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menghadapi Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) pada final Kejuaraan Dunia 2019, Minggu (25/8/2019).

Dalam duel yang dihelat di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi setelah melakoni duel selama 1 jam 4 menit.

Baca Juga: Habiskan Rp 300 M, Stadion Manahan Solo Target Rampung Bulan Depan!

Pasangan berjuluk The Daddies itu langsung memaksa Hoki/Kobayashi menyerah lewat tiga gim dengan skor 25-23, 9-21, 21-15.

Kemenangan ini pun mengantarkan Ahsan/Hendra merebut titel ketiga mereka di Kejuaraan Dunia 2019.

Ahsan/Hendra sebelumnya pernah meraih dua gelar Kejuaraan Dunia pada edisi 2013 dan 2015.

Baca Juga: Kondisi Andrea Dovizioso Usai Tabrakan di MotoGP Inggris 2019, Hilang Ingatan!

Terkait perolehan gelar ketiga di Kejuaraan Dunia, Ahsan mengaku senang bisa kembali naik podium.



Source : Badminton Indonesia
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan