Bertandang ke SUGBK, Pelatih Malaysia 'Masa Bodoh' dengan Kekuatan Timnas Indonesia

Eko Isdiyanto Selasa, 27 Agustus 2019 | 05:30 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe saat menjawab pertanyaan wartawan di Hotel Mulia, Jakarta. (MUHAMMD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Tak Ada Nama Khabib Nurmagomedov Sebagai Lawan Potensial di Laga Comeback Conor McGregor

Ia mengaku hanya ingin fokus dengan persiapan timnya di laga pembuka babak kualifikasi Piala Dunia 2022.

"Setiap tim di kualifikasi berharap untuk bermain di Piala Dunia 2022, jadi, dapat dimengerti, mereka telah memanggil pemain terbaik mereka," ucap Tan Chen Hoe.

"Indonesia terlihat kuat tetapi saya tidak ingin memikirkannya. Fokusnya adalah mempersiapkan para pemain saya untuk pertandingan pembukaan ini,.

"Namun kami perlu waspada karena kami bermain jauh. Indonesia selalu sulit untuk dilawan di Jakarta," imbuhnya.

Baca Juga: Jarang Diketahui! Pakaian Ketat Ternyata Menyimpan Bahaya Bagi Kesehatan Tubuh

Sebaliknya, Simon McMenemy sudah memiliki Master Plan ketika tim asuannya menjamu Malaysia di SUGBK nanti.

Master Plan yang disebut pelatih asal Skotlandia ini berkaitan dengan formasi yang akan ia pakai nanti.

Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, saat memimpin latihan timnya jelang lawan Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

"Kami formulasikan semuanya dengan apa yang disebut dengan Master Plan buat lawan Malaysia," ucap Simon McMenemy.

"Lalu setelah laga ini (uji coba kontra Persika Karawang), saya harapkan adalah adanya feedback dari pemain,"

Baca Juga: Tiket Timnas Indonesia Kontra Malaysia Mahal, PSSI Beri Penjelasan

"Apakah ini cocok formasinya dengan pemain yang ada di lapangan," imbuhnya.

McMenemy pun berharap Master Plan yang sudah disusun selama ini bisa membuahkan hasil pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan