Simak! 3 Cara Membahagiakan Diri Sendiri untuk Hidup Lebih Sehat

Fauzi Handoko Arif Selasa, 27 Agustus 2019 | 12:40 WIB
Ilustrasi bahagia. (Deagreez/Getty Images/iStockphoto)

BolaStylo.com - Kebahagiaan merupakan salah satu faktor penting dalam kehidupan setiap manusia, terutama dalam hal kesehatan.

Terkadang, ketika menjalankan rutinitas yang disukai, seseorang bisa saja merasa tidak bahagia.

Nah, biasanya, setiap orang memiliki solusi tersendiri tersendiri untuk memanjakan dirinya, seperti berlibur, makan enak, meditasi, dan menjalankan hobi.

Dikutip BolaStylo.com dari Mens Health, penulis buku Happiness: A History, Darrin McMahon, Ph.D mengatakan bahwa budaya bahagia menjadi salah satu faktor utama dalam kehidupan kesehatan manusia.

Baca Juga: Pelatih Malaysia Punya Strategi Khusus untuk Hadapi Timnas Indonesia di Jakarta

"Kita hidup dalam budaya yang hanya terobsesi dengan kebahagiaan," kata McMahon.

Menurut laporan dari Healthline, seseorang yang merasa bahagia akan merasakan kegembiraan dalam neurotransmiter, yakni ketika sel "kurir" yang sangat kecil mengirim sinyal diantara saraf dan sel tubuh.

Neurotransmiter itu bertanggung jawab pada proses dan perasaan di setiap aspek tubuh, mulai dari aliran darah sampai pencernaan.

Baca Juga: Lionel Messi Kaget saat Anaknya Semringah Rayakan Gol Real Betis

Secara umum, inilah yang terjadi pada bagian tubuh kita ketika rasa sukacita itu muncul.

Terkait dengan manfaat kebahagiaan bagi kesehatan, BolaStylo.com telah mengumpulkan tips untuk membuat hidup lebih bahagia.

Berikut 3 tips agar hidup lebih bahagia, dikutip BolaStylo.com dari Mens Health.

1. Mencari kepuasaan dalam segala hal

Setiap orang memiliki orientasi mengenai kepuasaan dalam hidup ini yang tak sama dengan bagaimana cara puas terhadap dunia ini.

Profesor Psikologi University of California dan penulis buku The How of Hapiness, Sonja Lyubomirsky, Ph.D menuturkan bahwa mengejar sesuatu yang membuat Anda puas merupakan salah satu cara menjadi bahagia.

Baca Juga: Kocak, Ganda Putra Indonesia Olok-olok Insiden Li Junhui di Kejuaraan Dunia 2019

Kebahagiaan cenderung datang dari keadaan yang sering kali sulit untuk dicapai.

Oleh sebab itu, dalam menjalani hidup ini memang sangat diperlukan cara mengapai kepuasaan tersebut.

2. Catat setiap momen yang membuat Anda bahagia

Menulis momen kebahagiaanmu saat ini mungkin tidak akan memberi pengaruh apapun.

Akan tetapi, kebahagiaan akan muncul ketika kamu membuka kembali kenangan bahagiamu sewaktu dulu.

Meski demikian, kebahagiaan tidak dapat muncul dengan mudah.

Dalam hal ini adalah pembelajaran bahwa kebahagiaan tidak akan selalu datang dari hal-hal yang sama.

Membuat cacatan memori merupakan salah satu hal yang dapat membuatmu bahagia di masa depan kelak.

Baca Juga: Jalan Bareng Wanita saat Subuh, Wayne Rooney Selingkuh Lagi?

3. Lakukan kegiatan yang berarti bagi Anda

Melakukan hal yang sudah menjadi kegemaraan diklaim dapat membuat Anda bahagia.

Sebab, hal tersebut Anda lakukan dengan suka rela tanpa ada paksaan dari siapapun.

Sebagai contoh, Anda bisa menghabiskan waktu luang dengan orang yang penting bagi Anda, menulis hal-hal yang Anda syukuri, dan menunjukkan kebaikan.

Meski terlihat konyol, namun, hal tersebut dapat meningkatkan rasa kebahagiaan dalam diri.

Baca Juga: Latihan dengan Timnas Indonesia, Fakhri Husaini Berharap Bagus Kahfi Tak Berubah

 



Source : mens heatlh
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan