Ranking BWF Terbaru Usai Kejuaraan Dunia 2019 -The Daddies Belum Geser Marcus/Kevin, Ganda Putra Jepang Melesat 4 Peringkat

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 27 Agustus 2019 | 16:26 WIB
(ki-ka) Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat berpose di podium Japan Open 2019, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu (28/7/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Dengan perolehan poin 102.153, ganda berjuluk Minnions itu masih belum terkejar oleh ganda putra lainnya.

Sementara Marcus/Kevin kokoh di puncak, Ahsan/Hendra yang memenangi Kejuaraan Dunia 2019 juga masih betah di posisi kedua dunia.

Ganda berjuluk The Daddies itu gagal menggeser Marcus/Kevin dan tetap di posisi kedua dengan perolehan poin 89.937.

Sementara Marcus/Kevin dan Hendra mendominasi posisi teratas, ganda putra Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi mulai merangsek ke posisi 10 besar dunia.

Ganda putra Jepang yang memperoleh medali perak di Kejuaraan ke posisi 9 dunia.

Poin yang didapatnya di Kejuaraan Dunia 2019 membuat Hoki/Kobayashi mengkoleksi 62.376, mengungguli wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin yang ada di posis ke 10 dengan 57.278.

Berikut peringkat 10 besar dunia sektor ganda putra usai Kejuaraan Dunia 2019.

No Nama Poin
1 Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo 102153
2 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 89937
3 Li Junhui/Liu Yuchen 84570
4 Takeshi Kamura/Keigo Sonoda 80173
5 Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe 72603
6 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 71705
7 Han Chengkai/Zhou Haodong 70537
8 Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen 67069
9 Takuro Hoki/Yugo Kobayashi 62376 
10 Lee Yang/Wang Chi-Lin 57278
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

 



Source : BWF
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan