Kemungkinan, Barcelona dan Real Madrid akan mendatangkan Christian Eriksen dengan status bebas transfer pada tahun depan.
Selain Barcelona dan Real Madrid, PSG ternyata juga ingin memboyong Eriksen.
Eriksen dijadikan prioritas oleh PSG asalkan bintangnya Neymar laku terjual dengan harga sesuai permintaan klub tersebut.
Sementara Juventus juga ingin mendapatkan Eriksen untuk menambahkan stok gelandang kreatif.
Namun hal tersebut bisa terjadi jika Paulo Dybala benar-benar meninggalkan Juventus.
Semisal Eriksen tidak pindah dan memperpanjang kontrak bersama Tottenham Hotspur.
Tottenham bersedia memberi gaji sekitar 200 ribu poundsterling per minggu untuk mantan pemain Ajax tersebut.
Nominal angka tersebut akan menjadikan Eriksen sebagai penerima gaji terbanyak kedua setelah kapten, Harry Kane.
Keputusan Eriksen hengkang atau tidak dapat ditentukan sebelum tanggal 2 September 2019 atau pada masa penutupan bursa transfer Eropa.
Dikutip BolaStylo.com dari The Sun, pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino berbicara mengenai Eriksen selepas dikalahkan Newcastle di kandang.
"Saya tidak tahu. Ini sangat sulit," kata Pochettino.
"Bebeberapa situasi yang tidak dapat kami perbaiki, kami tahu bahwa situasi seperti ini dapat terjadi. Sulit untuk ditangani. Apa yang bisa kami lakukan?" ucapnya menambahkan.
Pada tiga laga yang sudah dilalui Tottenham, Eriksen hanya diberikan kesempatan bermain dari menit awal ketika melawan Manchester City.
Selain pertandingan melawan Manchester City, Eriksen dua kali dimainkan dari bangku cadangan.
Baca Juga: Tak Ada Minnions dan The Daddies, Fajar/Alfian Jadi Unggulan Pertama di Chinnese Taipei Open 2019