BolaStylo.com - Kuliner khas Indonesia ternyata turut andil dalam suksesnya perekrutan pemain asing Arema FC dan Persebaya Surabaya di bursa transfer paruh musim Liga 1 2019.
Dua kuliner khas Indonesia turut andil dalam perekrutan pemain asing baru Arema FC dan Persebaya Surabaya di bursa transfer paruh musim Liga 1 2019.
Soto dan Rawon menjadi alasan tersendiri mengapa dua pemain asing ini merumput di Liga 1 2019 bersama Arema FC dan Persebaya Surabaya.
Bursa transfer paruh musim Liga 1 2019, dimanfaatkan beberapa klub kontestan untuk mendatangkan pemain anyar, dua diantaranya adalah Arema Fc dan Persebaya Surabaya.
Tim asal Kota Malang sukses mendaratkan pemain asing asal Jepang jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2019.
Baca Juga: Pergi Liburan Tetapi Malah Stres? Berikut Tips untuk Mencegahnya
Arema FC resmi mendaratkan Takafumi Akahoshi di Stadion Kanjuruhan dan resmi diperkenalkan pada Selasa (27/8/2019).
Peresmian sang pemain diungkapkan secara langsung oleh general manajer tim, Ruddy Widodo.
“Hari ini kami mengumumkan secara resmi bahwa merekrut Takafumi Akahoshi” ucap Ruddy Widodo.
Tak disangka, pemain berusia 33 tahun ini ternyata memuji salah satu kuliner khas Indonesia yang terkenal di Malang yakni nasi rawon.
Baca Juga: Laga Perpisahan Bojan Malisic dengan Persib Bandung dan Bobotoh Terancam Tidak Ada
Dilansir BolaStylo.com dari Surya Malang, Takafumi Akahoshi menyempatkan diri makan nasi rawon sebelum diperkenalkan kepada wartawan.
Tepatnya sesaat sebelum Ruddy Widodo meresmikan pemain asal Jepang itu sebagai bagian dari Arema FC.
Takafumi menyantap kelezatan nasi rawon di ruang depan kantor Arema FC.
“Enak. Ini masakan yang enak,” ucap Takafumi Akahoshi.
Baca Juga: Jasa Kiper Tak Terpakai Manchester United Terhadap Debut Gemilang Wonderkid Barcelona
Setali tiga uang dengan Takafumi, hal tersebut juga dialami oleh pemain asing Persebaya Surabaya asal Australia, Aryn Williams.
Aryn Williams melontarkan pujian untuk kuliner khas Indonesia yang terkenal di Surabaya, yakni Soto Daging.
Usai menjalani sesi latihan bersama rekan setimnya di Stadion Gelora Delta Sidoarjo pada Selasa (27/8/2019), Aryn Williams menikmati sarapan dengan pemain lain.
Gelandang Persebaya Surabaya, Rendi Irwan mengajak Aryn Williams sarapan dengan pemain lain di Warung Soto Daging Madura yang terletak di area stadion.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2019-2020 Pekan ke-4 - Big Match Duo Klub Pesakitan London!
"Ini enak," ucap Aryn Williams sambil melahap soto tanpa lemak tersebut.
Melihat rekan setimnya antusias dengan soto, Osvaldo Haay pun turut memberikan respons.
Pemain timnas U-23 Indonesia ini merekomendasikan kecap dan sambal untuk ditambahkan pada soto daging yang tengah disantap Aryn Williams.