Paul Pogba Diminta Segera Angkat Kaki dari Manchester United

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 29 Agustus 2019 | 06:59 WIB
Ekspresi Paul Pogba setelah gagal mencetak gol penalti untuk Manchester United. (TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL)

BolaStylo.com - Gelandang asal Prancis, Paul Pogba, mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari para suporter Manchester United.

Paul Pogba baru-baru ini kembali dirundung pelecehan rasial.

Sebelumnya, Paul Pogba sudah menjadi korban tindakan rasial setelah gagal mengeksekusi tendangan penalti dalam laga Manchester United vs Wolverhampton Wanderers, Selasa (20/8/2019).

Kegagalan Paul Pogba saat itu membuat publik melayangkan kalimat makian dan hinaan kepadanya.

Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia, Malaysia Siapkan Mental dengan Psikolog

Yang paling parah, makian itu datang dari para suporter Manchester United.

Kali ini, gelandang asal Prancis itu kembali mendapatkan perlakuan kurang menyenangkan dari para pendukungnya sendiri.

Sambutan tak sedap itu dirasakan Pogba ketika ia datang ke pusat latihan Manchester United di Carrington.

Baca Juga: Pelatih Ganda Putra Petik Hikmah dari Kekalahan Marcus/Kevin di Kejuaraan Dunia

Sebuah tulisan "Pogba Out' terdapat di papan pengumuman menuju ke kawasan latihan Tim Setan Merah.

Sedianya, papan pengumuman tersebut dibuat oleh pihak Manchester United untuk melarang para pemainnya memberikan tanda tangan di area tertentu.

Papan tersebut baru didirikan oleh Manchester United pada pekan lalu.

Baca Juga: Pemain Jepang Ini Bandingkan Arema FC dengan Peraih 2 Gelar Liga Champions Asia

"Pemain tidak diizinkan berhenti dan memberikan tanda tangan karena berbahaya di jalan. Tidak boleh ada yang berkumpul."

Namun, papan pengumuman itu justru menjadi sasaran aksi vandalisme salah seorang oknum suporter.

Papan tersebut kini tertutup dengan tulisan "Pogba Out" yang berarti sebuah permintaan agar Paul Pogba angkat kaki dari Manchester United.

Baca Juga: Begini Jadinya Jika Duo Pemain Asing Arema FC dan Persebaya Nikmati Kuliner Khas Indonesia

Kemungkinan besar, aksi vandalisme itu merupakan bentuk kekecewaan suporter terhadap performa Pogba.

Selain itu, Pogba sampai saat ini juga belum menentukan keputusan terkait masa depannya di Manchester United.

Dua hal itu disinyalir sebagai penyebab fans Manchester United meminta Pogba angkat kaki dari Old Trafford.



Source : Talksport
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan