5 Hal Menarik dalam Buku Michael Owen, Salah Satunya soal Penyesalan Gabung Newcastle United

Fauzi Handoko Arif Rabu, 4 September 2019 | 20:15 WIB
Michael Owen memenangkan Ballon d'Or pada tahun 2001 bersama Liverpool (liverpoolecho.co.uk)

BolaStylo.com - Mantan pemain Liverpool, Michael Owen, membuat kontroversi setelah mengeluarkan buku otobiografi yang belum lama ini ia terbitkan.

Kontroversi itu bermula dari buku karangan Michael Owen yang berjudul Reboot: My Life, My Time.

Dalam buku tersebut, Michael Owen menceritakan semua kisah yang pernah ia alami selama berkarier sebagai pesepak bola.

Michael Owen sengaja menerbitkan sebuah buku otobiografi untuk meluruskan spekulasi-spekulasi terkait dirinya.

Baca Juga: Ruang Ganti Barcelona Memanas Setelah Gagal Bawa Pulang Neymar

Tujuan penerbitan otobiografi milik Michael Owen hanya untuk meluruskan spekulasi-spekulasi terkait dirinya.

Seperti diketahui, Owen sebelumnya memiliki karier yang luar biasa selama tujuh tahun memperkuat Liverpool.

Pria 39 tahun itu kemudian meninggalkan Liverpool untuk pindah ke Real Madrid pada 2004.

Baca Juga: Ternyata Ini Sosok di Timnas Indonesia yang Paling Ditakuti Malaysia

Namun, perjalanan karier Owen di Real Madrid tak berjalan mulus.

Karier Owen seakan hancur setelah mengalami cedera panjang bersama Real Madrid sebelum akhirnya pindah ke Newcastle United.

Berdasarkan otobiografi tersebut, ada beberapa kontroversi menarik sepanjang karier Owen.

Berikut 5 hal menarik terkait buku Michael Owen yang dikutip BolaStylo.com dari Mirror:

1. Pertengkaran dengan Alan Shearer

Owen mengakui bahwa Alan Shearer sebenarnya merupakan teman baik yang dimiliki.

Apalagi Owen dan Shearer pernah bermain bersama saat masih menjadi pemain di Inggris maupun Newcastle United.

Namun pertemanan mereka seketika berubah setelah Shearer ditunjuk sebagai manager sementara Newcastle pada tahun 2009.

Baca Juga: Mantan Bek Real Madrid Digerebek Polisi Usai Terjerat Kasus Pornografi Anak

Owen mengklaim bahwa Shearer menjadikannya sebagai kambing hitam setelah Newcastle terdegradasi pada tahun 2009.

"Dia (Shearer) hadir ke St. James Park sebagai pahlawan pria asli, itu akan menjadi cerita menarik. Tapi dia gagal setelah Newcastle mengalami degradasi. Mungkin daripada memeriksa kekurangannya, lebih mudah untuk menyalahkan Michael Owen," kata Owen.



Source : mirror.co.uk
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan