Live Streaming Indonesia Vs Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 5 September 2019 | 18:50 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, bersalaman dengan pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe, saat konferensi pers jelang pertemuan kedua tim di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. (INSTAGRAM FA MALAYSIA)

Menurut McMenemy, laga melawan Malaysia bukan sekadar mencari poin kemenangan bagi Indonesia.

McMenemy menilai bahwa laga ini adalah pertaruhan gengsi bagi kedua negara.

"Kami menganggap ini sebagai pertarungan yang sebenarnya, lebih dari sekadar pertandingan pembuka untuk kualifikasi," kata Simon McMenemy, dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com.

Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy di Garuda Store, Jakarta, Sabtu (31/8/2019).

"Laga yang penuh sejarah dan juga persaingan kedua tim. Kedua tim bertarung satu sama lain tak hanya untuk poin, tetapi untuk negara mereka," ujarnya menambahkan.

Menghadapi Malaysia, McMenemy mengaku tidak hanya mengasah teknik dan taktik, namun juga membangun mental pemain.

"Pelatih punya pekerjaan ekstra, yakni melatih bagaimana mental pemain menghadapi laga ini. Laga ini akan sangat menarik, dengan segala latar belakangnya," katanya lagi.

Baca Juga: Presiden FAM Minta Pemain Timnas Malaysia Bersikap Begini Saat Hadapi Timnas Indonesia Malam Ini

Sementara itu, pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe justru gentar menghadapi perlawanan Indonesia.

Cheng Hoe menilai laga melawan Indonesia di SUGBK bukan pertandingan yang mudah.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan