Selain Captain Tsubasa, 5 Anime Sepak Bola Ini Tak Kalah Seru, Ada Favoritmu?

Rara Ayu Sekar Langit Minggu, 8 September 2019 | 13:36 WIB
Captain Tsubasa Dream Team (Captain Tsubasa Dream Team)

BolaStylo.com - Anime Captain Tsubasa tentu sudah tidak asing bagi para pencinta sepak bola di Tanar Air.

Tayang pertama kali pada tahun 1983 di Jepang, Captain Tsubasa mendapatkan remake di tahun 2018.

Baik versi 1983 dan 2018, serial Captain Tsubasa pernah ditayangkan di salah satu saluran televisi di Indonesia.

Menceritakan perjalanan Oozora Tsubasa meraih mimpinya menjadi pemain sepak bola profesional, kisah ini menjadi salah satu anime sepak bola paling terkenal di dunia.

Baca Juga: Presiden UFC Bingung dengan Siapa Lawan Khabib Nurmagomedov Selanjutnya, McGregor?

Namun selain Captain Tsubasa, terdapat beberapa anime sepak bola lain yang tidak kalah seru untuk disimak.

Berikut ini, tim BolaStylo.com telah merangkum lima anime sepak bola yang sayang untuk dilewatkan.

1. Inazuma Eleven

Inazuma Eleven

Bercerita tentang klub sepak bola Raimon Junior High yang hanya memilikim 7 pemain.

Selain jumlah anggota yang kurang, mereka juga harus meminjam lapangan klub baseball untuk berlatih.

Suatu hari kepala sekolah mereka memberikan ultimatum jika tidak memenangkan pertandingan melawan Akademi Teikoku maka klub sepak bola akan dibubarkan.

Berusaha memenuhi jumlah pemain, tim Raimon Junior High menantang Akademi Teikoku dan mengalami kekalahan telak di babak pertama dengan skor 0-20.

Baca Juga: Pesan Lionel Messi pada Samuel Eto'o yang Gantung Sepatu Bikin Penyerang Kamerun Itu Tak Bisa Berkata-kata

Tidak ingin menyerah, Raimon Junior High berhasil mencetak satu skor di babak kedua.

Sayangnya, Akademi Teikoku membatalkan pertandingan sehingga kemenangan berada di tangan Raimon Junior High.

Inazuma Eleven mengisahkan perjuangan Mamoru Endou dalam mempertahankan dan memperbaiki tim Raimon Junior High.

Apakah Mamoru Endoun akan berhasil?

2. Hungry Heart: Wild Striker

Hungry Heart: Wild Striker

Hungry Heart menceritakan Kanou Kyosuke yang selalu berada di bawah bayang-bayang kakaknya Kano Seisuke, seorang pemain sepak bola profesional di A.C. Milan.

Lelah karena selalu dibandingkan dengan sang kakak, Kanou Kyosuke mulai kehilangan minat dengan sepak bola.

Namun setelah bergabung dengan Jyoyou, Kyosuke bertemu dengan seorang gadis yang sangat antusias dengan sepak bola, Tsujiwaki Miki.

Baca Juga: Ditanya Rencana Pensiun Kapan, Hendra Setiawan Sebut Angka Ini

Bersama Tsujiwaki Miki, keinginan Kyosuke untuk kembali bermain sepak bola mulai muncul.

Kyosuke pun bertekad untuk meraih impiannya menjadi pemain sepak bola profesional.

3. Giant Killing

Giant Killing
Anime ini menceritakan perjalanan Tatsumi Takeshi yang kembali ke mantan klubnya sebagai pelatih.

Sayangnya, Tatsumi Takeshi yang merupakan pemain bintang pernah dicap oleh fan garis keras sebagai seorang pengkhianat.

East Tokyo United (ETU) klub yang diasuh Tatsumi Takeshi merupakan klub papan bawah J-League (liga divisi utama Jepang) yang sedang mengalami krisis keuangan.

Baca Juga: Syarat Mustahil Ini Buat Conor McGregor Harus Pikir Ulang Tantang Khabib Nurmagomedov

Bersama ETU, Tatsumi Takeshi harus berusaha meningkatkan kinerja mereka dengan anggaran yang rendah dan pemain yang kurang terampil.

Mampukah Tatsumi Takeshi membawa ETU menjadi klub top di Liga Jepang?

4. Ginga e Kickoff

Ginga e Kickoff!!

Ginga e Kickoff mengisahkan Shou Oota yang berusaha membangun kembali tim sepak bolanya setelah bubar.

Shou berusaha mencari anggota setelah mendapatkan dorongan dari pemain sepak bola wanita profesional.

Bagaimana ya perjuangan Shou Oota dalam membangun kembali klubnya?

Kamu bisa menyaksikannya di serial Ginga e Kickoff.

5. Area no Kishi

Area no Kishi (The Knight in the Area)

Tayang pada tahun 2012, anime Area no Kishi bercerita tentang Akizawa Kakeru.

Akizawa Kakeru memiliki kakak yang berbakat dan bermain di timnas U-15 Jepang, Aizawa Suguru.

Sempat memutuskan untuk mengambil peran manajerial setelah berjuang di lapangan, Kakeru akhirnya terpanggil kembali untuk turun sebagai pemain karena sebuah twist nasib yang kejam.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Dibekuk Iran, Fakhri Husaini Ungkap Masalah yang Hinggapi Anak Asuhnya

Kakeru kemudian bertekad untuk bisa bermain di tim nasional dan berlaga di Piala Dunia.

Bersama Nana, sahabat masa kecil, Kakeru berjuang untuk meraih impiannya.

Perjuangan Kakeru, sangat layak untuk disimak di Area no Kishi!

6. Whistle!

Whistle!

Kalian mungkin merasa familiar dengan Whistle!

Ya, Whistle! pernah tayang di salah satu televisi di Indonesia.

Anime menceritakan perjuangan Kazamatsuri Shou yang memutuskan untuk pindah ke SMA Sakura Jose demi bisa msuk tim inti klub sepak bola.

Memiliki tubuh yang kecil, Shou sering dipandang sebelah mata dan diragukan untuk masuk tim inti.

Baca Juga: Usai Menang di UFC 242, Khabib Nurmagomedov Kembali Dihantui Conor McGregor yang Masih Penasaran

Hal inilah yang membuah Shou berjuang keras untuk meningkatkan skill dan kemampuannya.

Bersama Sakura Jose, apakah Shou bisa berkembang dengan baik?

Perjuangan Shou, bisa kamu saksikan di anime Whistle!



Source : berbagai sumber
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan