Wow! Makan Malam Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Akhirnya Terwujud, Tapi.....

Eko Isdiyanto Selasa, 10 September 2019 | 17:06 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mengajak bintang Barcelona, Lionel Messi, untuk makan malam bersama. (BT SPORT)

BolaStylo.com - Foto, lukisan dan mural wajah pesepakbola bintang itu sudah biasa, bagaimana jika seni 3D wajah Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo menggunakan alat-alat restoran?

Kode yang dilontarkan Cristiano Ronaldo terhadap Lionel Messi terkait makan malam ketika berada di undian fase grup Liga Champions 2019-2020 akhirnya terwujud.

Selama undian fase grup Liga Champiosn 2019-2020 yang diselenggarakan di Monako (29/8/2019), Cristiano Ronaldo sesumbar bahwa ia memiliki hubungan baik dengan Lionel Messi.

Mantan megabintang Real Madrid itu hanya menyayangkan bahwa mereka berdua belum memiliki waktu berua untuk menikmati makan malam bersama.

Ketika diwawancarai salah satu wartawan BT Sport, Ronaldo mengaku berharap memiliki waktu duduk bersama Messi setelah persaingan antarkeduanya diatas lapangan selama 15 tahun.

Baca Juga: Kalahkan Juventus dan Barcelona, Real Madrid Tim Terbaik di FIFA 20

Kedua pemain sama-sama penyerang papan atas dunia dengan sederet rekor yang pernah diraih.

Ronaldo dan Messi sepertinya hanya harus menunggu waktu sebentar lagi untuk dapat berbagi meja makan malam berdua.

Dilansir BolaStylo.com dari Sport Bible, keinginan Cristiano Ronaldo untuk makan malam bersama Messi itu akhirnya terwujud di tangan seorang seniman asal Lithuania, Jolita Vaitkute.

Melalui sebuah karyanya, seniman tersebut menghabiskan waktu 27 jam untuk membuat seni 3D dari peralatan makan malam di restoran.

Baca Juga: Minggat dari Skuat Timnas Perancis, Paul Pogba Liburan bersama Kekasih dan Anak

Mulai dari meja, kursi, gelas hingga sajian buah-buahan, hanya untuk memperlihatkan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi terlihat sedang makan malam bersama.

Karya seni 3D tersebut memiliki panjang 8 meter dan lebar 3 meter, terbuat dari 658 bahan termasuk tiram, udang, anggur dan minuman penutup.

Setiap bahan diambil secara terpisah dari 17 toko berbeda yang berada di sekitar Vilnius, Ibukota Lithuania.

Jolita Vaitkute mengklaim Kota Vilnius siap menjadi kota mediator untuk rencana makan malam Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Baca Juga: Jan Oblak Kiper Rating Tertinggi di FIFA 20, Dimana Ronaldo dan Messi?

Ia juga menyebut Ronaldo dan Messi patut mencoba masakan koki-koki terkenal dari 10 restoran ternama di kota tersebut.

"Untuk menanggapi ungakapan Ronaldo, Kota Vilnius siap menjadi mediator antara dua legenda sepak bola yang masih hidup," ucap Jolita.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Jolita Vaitkutė (@jolitavaitkute) on

"Dan menawarkan makan malam di salah satu restoran top di kota ini.

"Sepuluh restoran dengan peringkat teratas akan turut bergabung dengan mengundang para tamu terhormat untuk mencoba hidangan terbaik koki mereka," imbuhnya.

Baca Juga: Luncurkan Film Dokumenter, Sergio Ramos Bicara Soal Real Madrid yang Haus Kemenangan

Tak sampai disitu, Jolita juga menyebut Ronaldo dan Messi akan diberikan tempat makan malam yang cukup luas.

Ketika ditanyai siapa yang menjadi idolanya, Jolita mengaku kagum dengan kedua pemain dan senang dengan persahabatan keduanya.

"Untuk memastikan kedua pesepakbola memiliki tempat makan yang cukup luyas, disediakan masing-masing sebuah meja untuk Ronaldo dan Messi," ujar Jolita.

"Inilah alasan kami membuat potret mereka dari makanan, gelas dan meja, sebagai visual undangan.

"Keduanya keren, saya suka persahabatan antara dua lawan," imbuhnya.

Baca Juga: Beda dengan Menpora, Menteri PPPA Sebut PB Djarum Langgar Undang-undang dan Harus Diproses



Source : Sportbible.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan