Inilah Sisi Buruk Kantong Alternatif Pengganti Plastik Jika Sekali Digunakan

Fauzi Handoko Arif Rabu, 11 September 2019 | 17:44 WIB
Kantong alternatif seperti totebag sangat baik daripada kantong plastik, tapi memiliki sisi buruk bila sering dipakai sama seperti penggunaan sampah plastik. (twitter.com/devvdevv12)

BolaStylo.com - Demi menyelamatkan lingkungan, kampanye penggunaan sampah plastik selalu digaungkan agar bisa digantikan dengan kantong alternatif.

Kampanye pengurangan sampah plastik selalu digencarkan karena dianggap berbahaya bagi kelangsungan keberadaan lingkungan.

Terlebih, sampah plastik sangat sulit dihancurkan atau pun dilakukan daur ulang menjadi lebih baik.

Seiring berjalannya waktu, terdapat beberapa kantong alternatif seperti tote bag yang bisa dipakai berulang kali.

Tote bag ini biasanya diproduksi dengan memakai bahan seperti katun, polyester, atau pun polipropilena.

Baca Juga: Momen yang Bikin Penggemar Sepak Bola Sulit untuk Membenci Raheem Sterling

Berbagai supermarket sudah menyediakan kantong alternatif untuk menggantikan kantong plastik sebagai bagian dari promosi lingkungan.

Meski dianggap baik ketimbang kantong plastik, ternyata kantong alternatif seperti tote bag ini tetap mempunyai sisi buruk.

Dikutip BolaStylo.com dari kompas.com, penggunaan tote bag akan berdampak negatif bila hanya sekali digunakan dan kemudian di buang ke tempat sampah.

Tidak semua tas bisa dipakai terus menerus apalagi dalam hal daur ulang.



Source : Kompas.com
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan