Hasil FP3 MotoGP San Marino 2019 - Quartararo Teratas, Dimana Marquez dan Rossi?

Eko Isdiyanto Sabtu, 14 September 2019 | 18:00 WIB
Logo MotoGP (Tribunnews.com)

BolaStylo.com - Hasil FP3 MotoGP San Marino 2019, pembalap debutan asal Perancis dari tim Petronas SRT Yamaha, Fabio Quartararo kembali tunjukkan tajinya.

Hasil FP3 MotoGP San Marino 2019, Fabio Quartararo berhasil membukukkan waktu lap tercepat di sesi latihan bebas ketiga yang digelar di Sirkuit Misano, Italia pada Sabtu (14/9/2019).

Fabio Quartararo berhasil mencatatkan waktu 1 menit 32,081 detik pada menit-menit terakhir FP3 MotoGP San Marino 2019.

Hasilnya pembalap debutan dari tim Petronas SRT Yamaha ini berhasil menduduki posisi teratas sesi latihan bebas ketia (free practice/FP3), MotoGP San Marino 2019.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, sebenarnya Maverick Vinales sempat menjadi yang pertama di sesi latihan bebas kedua dengan torehan waktu 1 menit 32,775 detik.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung China Open 2019, Live TVRI! Marcus/Kevin dkk Siap Berburu Gelar Juara

Beberapa pembalap seperti Michelle Pirro (Ducati), Pol Espararo (Red Bull KTM) dan Alex Rins (Suzuki Ecstar) sukses masuk ke dalam zona nyaman dan lolos ke kaulifikasi kedua.

Persaingan para pembalap ini berlanjut di 25 menit terakhir sesi latihan bebas FP3 MotoGP San Marino 2019.

Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez sempat menempati posisi teratas dengan catatan waktu 1 menit 33,051 detik.

Namun, catatan tersebut masih kalah dengan waktu yang ditorehkan oleh Maverick Vinales pada FP2.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan