Keduanya sama-sama merasa senang dengan pertandingan tersebut.
"Hari ini kami menang, semoga berlanjut untuk tiga pertandingan ke depan. Kami harus tetap fokus dan tidak boleh meremehkan tim lain," kata Antonio.
"Kami senang dengan hasil ini. Para pemain punya motivasi yang tinggi. Atmosfer tim bagus untuk merai kemenangan. Semua di dalam tim tampak hal positif. Kami sangat bersemangat dan senang dengan hasil ini," kata Roxy.
Selain mengungkapkan kebahagiaannya atas hasil perdana tersebut, pelatih Timnas U-16 Filipina menyempatkan diri memuji stadion Madya, Jakarta yang digunakan sebagai venue pertandingan.
"Stadion Madya sangat bagus. Lapangannya bagus," pujinya.
Ia juga berharap agar nanti saat melawan Timnas U-16 Indonesia, stadion bisa penuh.
" Jadi kami sangat di pertandingan berikutnya melawan Indonesia main di stadion ini. Saya juga berharap stadion bisa penuh penonton," tambahnya.
Timnas U-16 Filipina sendiri akan bertemu dengan Timnas U-16 Indonesia hari ini, Senin (16/9/2019).
Kick off Timnas U-16 Indonesia vs Timnas U-16 Filipina itu akan dilangsungkan pada pukul 19.00 WIB.