Raih Kemenangan Perdana, Kapten Timnas U-16 Indonesia Akui Pemain Sempat Tegang

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 17 September 2019 | 08:56 WIB
Skuat timnas U-16 Indonesia yang tampil di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020. (PSSI.ORG)

BolaStylo.com - Timnas U-16 Indonesia meraih kemenangan pertama di Kualifikasi Piala AFC U-16 2020, Senin (16/9/2019).

Timnas U-16 Indonesia mengalahkan Filipina dengan skor 4-0 di di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Kaptem timnas U-16 Indonesia Marcell Januar Putra mengakui bahwa sebelumnya para pemain sempat merasa tegang.

Marcell Januar Putra mengatakan skuat Garuda Asia tegang lantaran baru pertama kali bertanding di Indonesia.

"Ini baru pertama kali kita tanding di Indonesia, jadi kita sempat tegang tadi, karena kita juga baru kali ini disaksikan oleh penonton sebanyak ini," kata Marcell Januar Putra.

Baca Juga: Pelatih Timnas U-16 Filipna Ungkap Hal yang Tak Dimiliki Timnya Muncul di Indonesia

Menanggapi hasil positif di laga petama itu, Marcell Januar Putra bersyukur dengan raihan timnas U-16 Indonesia.

"Alhamdulillah puji syukur kepada Tuhan yang maha esa, karena malam ini berhasil menang," ujar Marcell Januar Putra usai laga berakhir.

Marcell Januar Putra berharap pada pertandingan selanjutnya, timnas U-16 Indonesia kembali mendapatkan kemenangan.

Baca Juga: Rencana Pernikahan Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez Masih Abu-Abu

Kapten skuat Garuda Asia itu juga bertekad untuk fokus pada pertandingan selanjutnya.

"Masih ada laga yang harus kami jalani. Kami mesti fokus untuk kembali meraih kemenangan," tutur Marcell Januar Putra.

Timnas U-16 Indonesia akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara pada Rabu (18/9/2019).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : PSSI.org
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan