Flare Meledak, Tangan Kiri Suporter Ini Terpaksa Harus Diamputasi!

Fauzi Handoko Arif Sabtu, 21 September 2019 | 13:12 WIB
Wesley Pontes, salah satu pendukung Athletico Paranaense tangannya terbakar dan rusak akibat menyalakan flare yang kemudian meledak. (twitter.com/CBazza007)

BolaStylo.com - Nasib tragis terjadi pada salah satu suporter klub Liga Brasil, Athletico Paranaense, tangannya harus diamputasi setelah flare yang dipegangnya meledak.

Lelaki pembawa flare bernama Wesley Pontes merupakan salah satu fan Athletico Paranaense yang pergi untuk memberi semangat klub kebanggaannya.

Terdapat sekitar 50 orang penggemar Athletico Paranaense yang berada di bandara untuk mengantarkan tim kebanggannya berangkat menuju laga selanjutnya.

Kejadian tersebut bermula saat Athletico Paranaense akan menjalani perhelatan Copa do Brasil melawan Internacional pada Selasa (19/9/2019).

Beruntung dalam laga tersebut, Athletico Paranaense berhasil melibas Internacional dengan agregat 3-1 melalui Rony dan Leo Cittadini.

Baca Juga: Viral! Cristiano Ronaldo 'Ngemis' Burger Sisa, Paula Leca Bukan Salah Satu Pemberinya

Dikutip BolaStylo.com dari thesun.co.uk, kronologi bermula saat Pontes di sekitar bandara menyalakan flare untuk mengantar tim kesayangannya berlaga pada Copa do Brasil 2019.

Belum sempat mengeluarkan menyala dengan sempurna, tiba-tiba flare di tangan Pontes itu meledak.

Setelah meledak, kemudian petugas bandara menghampiri dirinya dan memberikan pertolongan pertama.

Ketika didatang petugas bandara, tangan Pontes sudah dalam keadaan yang tidak semestinya.

Baca Juga: Gareth Bale Tolak Bawa Panji Real Madrid Setelah Akui Tak Bahagia



Source : thesun.co.uk
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan