Bima Sakti Gunakan Rencana Khusus yang Dipelajari dari Luis Milla untuk Persiapan Piala Asia U-16 2020

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 23 September 2019 | 13:00 WIB
Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti (PSSI.org)

BolaStylo.com - Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti memiliki cara untuk menjaga chemistry anak didiknya untuk kompetisi tahun depan.

Timnas U-16 Indonesia sukses melaju ke putaran final Piala Asia U-16 2020 di Bahrain.

Timnas U-16 Indonesia lolos usai menahan imbang China di pertandingan terakhir mereka, Minggu (22/9/2019).

Hasil itu membuat Indonesia menjadi runner up terbaik kedua dengan torehan 7 poin dari tiga pertandingan.

Kenapa hanya 7 poin? karena pertandingan melawan Kepulauan Mariana Utara tidak dihitung dalam hitungan klasemen runner up terbaik.

Setelah berhasil lolos, para pemain timnas U-16 Indonesia akan kembali ke klubnya masing-masing dan kembali berkompetisi pada lanjutan Elite Pro Academy.

Dan baru akan kembali berkompetisi tahun depan di Bahrain untuk mengikuti puataran final Piala Asia U-16 2020.

Namun, jeda waktu tersebut tentu bisa mempengaruhi chemistry para pemain.

Agar chemistri para pemain tetap kuat saat nanti berkompetisi di putaran final Piala Asia U-16 2020, Bima Sakti punya rencana khusus yang dipelajarinya dari Luis Milla.

Baca Juga: Daftar 16 Negara yang Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-16 2020, Indonesia Jadi Satu-satunya Wakil ASEAN!

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, diangkat oleh para pemain seusai laga melawan China di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020.

Bima menuturkan jika ia akan melakukan program bulanan untuk Timnas U-16 Indonesia.

"Yang pasti kami akan lakukan program bulanan. Ini adalah sesuatu yang saya pelajari dari Luis Milla (eks pelatih timnas Indonesia)," kata Bima Sakti sebagaimana dikutip BolaStylo.com dari Bolasport.com.

Program tersebut bertujuan agar chemistry yang ada tetap terjaga.

"Paling tidak sebulan sekali harus ada pertemuan, karena saya takut chemistry hilang," ujarnya menambahkan.

Bima Sakti melanjutkan jika pemusatan latihan paling tidak harus ada sebulan sekali di manapun tempatnya.

"Paling tidak sebulan sekali ada pemusatan latihan. Misalnya di Bogor, Cikarang, atau di Bekasi. Bisa juga di Yogyakarta atau di Malang," tutur eks pemain Persiba Balikpapan itu.

"Karena setelah ini mereka kembali ke klub dan berkompetisi lagi dan itu penting. Kompetisi Elite Pro Academy sangat membantu kami," tutur Bima Sakti.

Baca Juga: Ditahan Imbang, Pelatih Timnas U-16 China Puji Kualitas Skuat Asuhan Bima Sakti

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : BolaSport.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan