Berita MotoGP - Sindiran Marc Marquez pada Yamaha Hingga Isu Pensiun Valentino Rossi!

Eko Isdiyanto Selasa, 24 September 2019 | 18:11 WIB
Valentino Rossi tidak tahu kalau dirinya melintasi trek limit di tikungan 6, sehingga dirinya memaksa untuk tetap cepat dan coba overtake Marc Marquez kembali (MotoGP)

BolaStylo.com - Kabar menarik dunia balap pasca MotoGP Aragon 2019, sejumlah pembalap ternama termasuk Valentino Rossi diprediksi akan pensiun, rahasia kemenangan Marc Marquez hingga curhat Jorge Lorenzo soal performa motor.

Sindiran Marc Marquez untuk Yamaha

Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez meraih kemenangan di MotoGP Aragon 2019 di Motorland Aragon, Spanyol, Minggu (22/9/2019).

Hasil ini menjadikannya sebagai pembalap yang telah menorehkan 8 kali kemenangan di musim MotoGP 2019.

Terlepas dari performanya, Marquez mengaku heran dengan para pembalap Yamaha yang tidak berada di tiga posisi besar balapan MotoGP Aragon 2019.

Padahal, Marquez sebenarnya berharap bisa bersanding dengan para pembalap Yamaha di podium MotoGP Aragon 2019.

BACA SELENGKAPNYA DISINI

Baca Juga: Live Streaming Persebaya Vs Bali United - Ambisi 2 Tim Pertahankan Rekor!

Rahasia Kemenangan Marc Marquez

Pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez ungkap rahasia dirinya sukses meneruskan tren positif di MotoGP Aragon 2019.

Hingga kini, The Baby Alien sudah mengantongi lima kemenangan di Aragon, jauh di atas catatan rider lain.

Tak pelak rentetan kemenangan tersebut membuat dirinya pantas menyandang gelar "Penguasa Aragon".

Akan tetapi, performa moncer Marquez tak lepas dari siasat khusus yang digunakan dalam meraih kemenangan kelimanya di seri Aragon.

Dominasi Marquez di Aragon sudah terlihat sejak dirinya menjalani sesi latihan alias free practice pertama (FP1) pada hari Jumat (20/9/2019).

BACA SELENGKAPNYA DISINI

Baca Juga: Hasil Korea Open 2019 - Peraih Treble BWF World Tour 2019 Level 1000 Kandaskan Tontowi/Winny

Curhat Jorge Lorenzo Soal Performa Motor

Gelaran MotoGP 2019 sepertinya membuat nama Jorge Lorenzo semakin tenggelam meski sang pembalap sudah bergabung dengan tim Repsol Honda.

Salah satu tim yang terkenal mampu 'menguasai' setiap balapan yang digelar dalam MotoGP.

Jorge Lorenzo belum masih belum mampu memberikan penampilan terbaiknya bersama Repsol Honda hingga kejuaraan MotoGP 2019 menyisakan lima seri lagi.

Rider Spanyol in selalu meraih rentetan hasil minor dan tak mampu bersaing dengan para pembalap lainnya untuk bersaing meraih podium.

Terbaru, penampilan Jorge Lorenzo pada MotoGP Aragon 2019 tak kalah mengecewakannya, di mana dia hanya mampu finis di urutan ke-19.

BACA SELENGKAPNYA DISINI

Baca Juga: Link Live Streaming Kalteng Putra Vs PSIS Semarang Liga 1 2019 - Ancaman Serius Kabut Asap!

Valentino Rossi Pensiun

Spekulasi mengenai masa depan beberapa pembalap MotoGP kembali berhembus menjelang berakhirnya kompetisi MotoGP 2019.

Selain faktor dari kebanyakan pembalap akan mengakhiri masa baktinya dengan para tim karena kontrak mereka habis di musim depan.

Kepindahan pembalap dari tim satu ke tim lainnya mungkin akan sangat terjadi, namun bagaimana dengan para pembalap yang sudah dianggap melewati batas usia.

Legenda MotoGP, Carlo Penat memprediksi beberapa pembalap yang kemungkinan akan segera pensiun, termasuk The Doctor, Valentino Rossi.

BACA SELENGKAPNYA DISINI

Baca Juga: Live Streaming Arema FC vs PSS Sleman - Singo Edan Diharap Main Serius!



Source : BolaSport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan