Ditekel Horor Boaz Solossa, Aaron Evans: Dimana Keamanan untuk Pemain di Indonesia?

Rara Ayu Sekar Langit Minggu, 29 September 2019 | 12:33 WIB
Pemain Persipura Jayapura sekaligus manyan pemain timnas Indonesia, Boaz Solossa. ()

BolaStylo.com - Bek PSM Makassar, Aaron Evans melayangkan protes soal tekel horor yang dilakukan kapten Persipura Jayapura, Boaz Solossa, di Stadion Gelora Delta.

Boaz Solossa terlihat melakukan tekel horor kepada Aaron Evans di laga Persipura kontra PSM, pada Jumat (27/9/2019).

Tekel Boaz Solossa menjadi perhatian karena keputusan wasit dirasa tidak sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan.

Meskipun tekel yang dilakukan cukup berbahaya, Boaz hanya menerima kartu kuning.

Keputusan tersebut membuat Evans merasa tidak puas dalam melayangkan protes kepada wasit.

Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2019 - Fajar/Rian Pastikan Gelar Juara untuk Indonesia

Evans menyampaikan rasa kecewanya diunggahan Instagram pribadi pada Sabtu (28/9/2019).

Pemain asal Australia itu memperlihatkan video tekel horor dari Boaz dan menuliskan deskripsi berupa kritikan untuk wasit.

Ekspresi bek PSM Makassar, Aaron Evans saat timnya jumpa Kaya FC pada ajang Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019).

Bek PSM itu meminta penjelasan kenapa Boaz hanya mendapatkan kartu kuning bukannya kartu merah.

Evans merasa wasit di Indonesia harus lebih memperhatikan para pemain.

"Seseorang jelaskan kepada saya mengapa wasit tidak memberikan kartu merah untuk tekel itu? Wasit di Indonesia benar-benar harus mulai memperhatikan para pemain di lapangan," tulis Evans.

Baca Juga: Video - Momen Sial Salah Satu Personel Duo Menara China di Korea Open 2019

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Aaron Evans (@aaronevans__) on

Pemain 24 tahun itu mempertanyakan dimana keamanan bagi pemain di Indonesia.

Evans merasa sama sekali tidak ada perlindungan bagi pemain dan itu memalukan.

"Dimana keamanan untuk pemain di Indonesia? Sama sekali tidak ada perlindungan. Itu memalukan," ujar Evans.

Namun Evans masih merasa bersyukur bahwa dirinya tidak mengalami cedera akibat tekel tersebut.

Hanya saja, pemain PSM itu masih tidak terima dengan kartu kuning yang diberikan oleh wasit ke Boaz.

Baca Juga: Detik-detik Tekel Horor Boaz Solossa ke Aaron Evans yang Buat Greg dan Lilipaly Tepuk Jidat

Evans meminta wasit untuk segera berubah dan mulai bertanggung jawab guna melindungi pemain saat di lapangan.

Dia juga mengatakan bahwa apa yang terjadi adalah hal yang konyol dan tidak profesional.

Laga Persipura melawan PSM berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan skuat Mutiara Hitam dengan skor 3-1.

Gol Persipura dicetak oleh Gunansar Mandowen (15') dan Titus Bonai (84', 90+4').

Sedang gol semata wayang PSM dilesakkan oleh Ezra Walian (83').

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 





Source : BolaStylo.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan