BolaStylo.com - Unai Emery menyadari bahwa persaingan antara Man United kontra Arsenal memiliki kesan sejarah di Liga Inggris dan sudah berlangsung sejak dahulu.
Pertandingan Manchester United vs Arsenal akan tersaji di Stadion Old Trafford pada Selasa (1/10/2019) pukul 02.00 WIB.
Arsenal harus waspada terhadap tekanan dari masa lalu kala melawan Manchester United.
Pasalnya, kali terakhir Arsenal berhasil mencuri poin penuh di markas Manchester yaitu pada September 2006 dalam ajang Liga Inggris.
Baca Juga: Ditekel Horor Boaz Solossa, Aaron Evans: Dimana Keamanan untuk Pemain di Indonesia?
Kala itu, Arsenal berhasil mempermalukan Man United dalam laga yang berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan The Gunners.
Emmanuel Adebayor saat itu menjadi satu-satunya pemain yang mencetak gol dalam pertandingan.
Setelah menikmati momen indah tersebut, Arsenal selalu kesulitan menembus pertahanan Man United untuk mendapatkan kemenangan.
Baca Juga: Hasil Final Korea Open 2019 - Fajar/Rian Pastikan Gelar Juara untuk Indonesia
Bahkan selama 13 tahun berlalu hingga saat ini, Mesut Oezil dkk masih belum dapat menembus pertahanan kokoh milik Man United untuk meraih kemenangan di Stadion Old Trafford.
Source | : | Skysports.com |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |