Pemain Korea yang Gocek Van Dijk Ternyata Pernah Dipermalukan Evan Dimas dkk

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 3 Oktober 2019 | 16:30 WIB
Penyerang Salzburg, Hwang Hee-Chan (kiri), menggocek bek Liverpool, Virgil van Dijk, dalam laga Grup E Liga Champions di Stadion Anfield, Rabu (2/10/2019). (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

BolaStylo.com - Pemain Salzburg asal Korea Selatan, Hwang Hee-Chan, belakangan ini menjadi perbincangan hangat setelah mengecoh bek Liverpool, Virgil van Dijk.

Hwang Hee-Chan menjadi bintang setelah tampil pada laga Salzburg vs Liverpool di Grup E Liga Champions, Rabu (2/10/2019) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.

Pada laga yang dihelat di Stadion Anfield itu, Liverpool menang tipis 4-3 atas Salzburg.

Gol kemenangan Liverpool dicetak oleh Sadio Mane (9'), Andrew Robertson (25'), dan Mohamed Salah (36', 69').

Baca Juga: Jelang Lawan Timnas Indonesia, UEA Siapkan 2 Pemain Terbaik Asia

Sementara itu gol tim tamu dilesakkan oleh Hwang Hee-Chan (39'), Takumi Minamino (56'), dan Erling Haaland (60').

Dari sekian banyaknya gol tercipta, gol cantik milik Hwang Hee-Chan yang paling menarik perhatian publik.

Pasalnya, pemain asal Korea Selatan itu menunjukkan aksi tak terduga sebelum menceploskan bola ke gawang Liverpool.

Baca Juga: Cerita Sebenarnya di Balik Selebrasi Ronaldo yang Ditiru Striker Club Brugge

Hwang Hee-Chan harus menghadapi adangan bek andalan Liverpool, Virgin van Dijk, ketika melakukan penetrasi ke area pertahanan The Reds.

Menariknya, Hwang justru tak sedikit pun menunjukkan ketakutakn saat menghadapi bek bertubuh besar tersebut.

Ia malah mampu menggocek Virgil van Dijk sebelum akhirnya menciptakan gol.

Baca Juga: Pukulan Terdahsyat Mike Tyson, Nyaris Menang KO dalam Usia 40 Tahun!

Dalam sebuah video terlihat Hwang menekuk bola ke arah berlawanan menggunakan kaki kirinya dan membuat Van Dijk terjatuh.

Ketika Van Dijk tersungkur, Hwang langsung menyepak bola sekeras mungkin hingga membuahkan gol.

Meski kini Hwang tengah mendapat sanjungan dari para publik, ia ternyata pernah mengalami momen pahit kala berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Baca Juga: Pukulan Telak Bagi Vietnam Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Hwang yang membela timnas Korea Selatan pernah berhadapan dengan timnas U-19 Indonesia pada Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 pada 12 Oktober 2013 silam.

Kala itu, Hwang dkk harus menahan malu karena kalah 2-3 dari Evan Dimas dkk di bawah asuhan Indra Sjafri.

Timnas U-19 Indonesia saat itu mampu unggul atas Korea Selatan berkat hattrick Evan Dimas pada menit ke-30, 47', dan 84'.

Adapun gol balasan Korea Selatan diciptakan oleh Kim Shin dan Shu Meong-Hwon.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan