Marc Marquez hanya perlu unggul dua poin dari Andrea Dovizioso untuk meraih gelar juara dunianya.
Hal itu berarti, Marc Marquez tak wajib menang, The Baby Alien hanya harus finish dan meraih dua poin saja.
Kendati begitu, sisi ambisius Marc Marquez rupanya masih menginginkan kemenangan.
Ia mengaku tak hanya akan finish tapi juga ingin meraih kemenangan.
"Saya tidak berpikir untuk hanya bisa finis di depan Dovizioso, saya tetap akan berusaha meraih kemenangan," sambung rekan satu tim Jorge Lorenzo itu.
Meski ingin menang, Marc Marquez juga ingin tampil lepas tanpa beban mengunci gelar.
Pasalnya, seandainya ia nanti gagal mengunci gelar di Thailand, ia masih bisa mencoba di seri balapan lain yang tersisa.
"Jelas saya akan mencoba karena ini bukanlah balapan terakhir pada musim ini dan jika saya tidak bisa mengunci juara dunia di sini, saya masih bisa mencobanya lagi di Jepang atau Australia," ucap Marc Marquez.
Ingin melihat aksi Marc Marquez? anda bisa akses link live streaming MotoGPThailand di bawah ini
Source | : | tribunnews,BolaSport.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |