Legenda Chelsea: Sepak Bola Indonesia Sudah Berada di Jalur yang Tepat

Eko Isdiyanto Rabu, 9 Oktober 2019 | 13:30 WIB
Garuda Select Vs Chelsea U-16 (www.instagram.com/mysupersoccer/)

BolaStylo.com - Salah satu legenda sekaligus mantan kapten Chelsea, Dennis Wise menyebut pembinaan sepak bola Indonesia usia muda telah berada di jalur yang tepat.

Legenda Chelsea, Dennis Wise menyoroti perkembangan sepak bola Indonesia oleh PSSI khususnya dalam kategori usia muda.

Dennis Wise bahkan menyebut langkah yang dilakukan PSSI dalam mengembangkan sepak bola Indonesia berada di yang jalur tepat.

Sosok yang juga merupakan salah satu pelatih Garuda Select ini tak segan memberi apresiasi bagi pembinaan usia muda di Indonesia.

Melalui kopetisi Elite Pro Academy, kompetisi liga sangat penting untuk pengembangan karakter dan kemampuan pemain usia muda.

Baca Juga: Curhat Pasangan Bidadari Bulu Tangkis Malaysia Soal Peluang di Olimpiade Tokyo 2020

Dilansir BolaStylo.com dari pssi.org, Dennis Wise menyebut sebagai salah satu negara besar, Indonesia akan memunculkan banyak pemain berbakat.

Menurutnya, banyak pemai berbakat yang muncul menjadikan Indonesia memiliki alternatif pemain untuk diseleksi dan menemukan kebutuhan yang dicari.

Dennis Wise, Leicester City

Bagi Dennis, langkah ini harus ditingkatkan jika Indonesia ingin sukses dan terus maju dalam dunia sepak bola.



Source : PSSI.org,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan