Ketua Umum PB PBSI, Wiranto Mendapat Dua Luka Tusukan di Perut

Eko Isdiyanto Kamis, 10 Oktober 2019 | 14:09 WIB
Detik-detik Menteri Wiranto diserang orang tak dikenal saat di Pandeglang. ()

BolaStylo.com - Ketua Umum Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PSBI), Wiranto mendapat dua tusukan di perut usai melakukan kunjungan di Pandeglang, Banten.

Ketua umum PBSI, Wiranto menjadi target penusukan dua orang tak dikenal saat melakukan kunjungan di Pandeglang, Banten.

Wiranto dikabarkan terluka pada bagian perut usai seorang tak dikenal menyerangnya dengan sebuah pisau dalam insiden tersebut.

Insiden terjadi pasca sosok yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan melakukan kunjungan di Pandeglang, Banten.

Dalam kunjungan itu, Wiranto meresmikan sebuah gedung untuk Universitas Mathla'ul Anwar di Pandeglang, Banten.

Baca Juga: David Beckham Menang Banyak, Peluk Seluruh Personil Blackpink

Kronologi Kejadian

Indisen terjadi ketika Wiranto akan meninggalkan tempat kunjungan yang berada di Banten dengan menggunakan helikopter.

Akan tetapi, Wiranto dan rombongan terlebih dahulu harus menggunakan mobil untuk menuju ke helikopter.

Toyota Land Cruiser Prado Model Years 2018 yang hendak ditumpangi Menko Polhukam, Wiranto sebelum ditusuk orang tak dikenal

Ketika akan naik ke mobil dinasnya, tiba-tiba dua orang tak dikenal mencoba untuk menyerang Wiranto.

Dua orang terduga pelaku terdiri dari satu orang laki-laki dan satu lainnya perempuan.

Baca Juga: Kronologi Percobaan Penusukan Ketua Umum PBSI, Wiranto di Pandeglang

Kabid Humas Kapolda Banten AKBP Edi Sumardi menyebut kondisi Wiranto sudah mendapat penanganan tim medis pasca insiden tersebut.

Sementara itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menyebut dua terduga pelaku diduga telah terpapar paham radikal ISIS.

Kondisi Wiranto

Hingga berita ini diturunkan, Wiranto dikabarkan telah mendapat dua luka tusukan di bagian perutnya.

Sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Berkah, Pandeglang, ketua umum PBSI telah dibawa ke RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.

Baca Juga: Ini Bukti David Beckham Masih Mempesona, Jennie Blackpink Jadi Korbannya

Kunjungan yang dilakukan Wiranto juga untuk memberikan kuliah umum untuk hampir 1000 siswa di Universitas Mathla'ul Anwar.

Sekitar Pukul 11.55 WIB, bertempat di depan gerbang Lapangan Menes, Desa Purwaraja, Kec. Menes, Kab. Pandeglang, telah terjadi penyerangan.

Menko Polhukam, Wiranto ditusuk orang tak dikenal saat akan masuk ke Toyota Land Cruiser Prado Model Years 2018 di Pandeglang, Banten

Penusukan yang dilakukan oleh dua tersangka menyasar Menko Polhukam Wiranto, Kapolsek Menes Kompol Dariyanto, dan seorang sipil.

Kejadian tersebut menusuk ke bagian perut Wiranto dengan sajam yang berupa gunting, sehingga mengakibatkan luka tusuk pula pada Kapolsek Menes di bagian punggung, dan satu sipil di dada kiri atas.

Baca Juga: Bukan Karena Lionel Messi Tampan, Neymar Ungkap Perlakuan Spesial dari Timnas Brasil!



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan