Gara-gara Pertengkaran Para Istri, Dua Pemain Inggris Ini Kini Tak Akur

Ananda Lathifah Rozalina Senin, 14 Oktober 2019 | 06:27 WIB
Penyerang Inggris, Jamie Vardy, merayakan golnya bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol ke gawa ()

Di sisi lain, Becky menampik hal tersebut, ia bahkan terlihat menangis saat tiba dibandara.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

Becky sendiri tampaknya mendapatkan beberapa komentar tak menyenangkan di media sosial usai tuduhan Coleen padanya.

Akibat pertengkaran kedua wanita tersebut, hubungan baik suami mereka tampaknya jadi kurang akur.

Dilansir dari The Sun, Jamie Vardy sampai menghapus akun Wayne Rooney dari daftar akun yang diikutinya.

Mantan pemain Timnas Inggris itu tampak tak lagi mengikuti Rooney usai pertikaian para istri mereka.

Tindakan Jamie itu kabarnya karena ia tak suka jika istrinya diperlakukan tak menyenangkan di depan publik.

"Jamie selalu bergaul dengan Wayne, tetapi ia tak akan membiarkan istrinya diperlakukan begini di depan umum seperti ini," tutur salah satu rekan Vardy.

Sementara itu, meski di unfollow Vardy, sampai berita ini diturunkan Rooney belum melakukan aksi yang sama.

Berdasarkan penelusuran BolaStylo.com, Rooney masih mengikuti Vardy meski tak diikuti balik oleh mantan rekannya di Timnas Inggris itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : The Sun
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan