BolaStylo.com - Mike Tyson, salah satu petinju yang banyak disegani lawan, meski demikian terdapat alasan unik dibalik Si Leher Beton terjun ke dunia baku hantam.
Sebagai salah satu petinju legendaris, sosok Mike Tyson ternyata memiliki kisah unik terkait alasan dirinya terjun ke dunia baku hantam.
Sebelum terjun ke dalam bisnis ganja, petinju berjuluk Si Leher Beton ini bisa dibilang salah satu juara dunia kelas berat terbaik sepanjang sejarah.
Iron Mike sukses mengoleksi 50 kemenangan 40 diantaranya diraih dengan KO, enam kali kalah dan dua no contest sepanjang kariernya sebagai petinju.
Terlepas dari torehan luar biasa sosoknya di atas ring tinju, Mike Tyson mengalami insiden cukup unik yang membuatnya menjadi petinju tangguh.
Baca Juga: Deretan Fakta Menarik Seputar Torehan 700 Gol Cristiano Ronaldo
Siapa sangka inspirasi Mike Tyson menjadi seorang petinju datang dari seekor burung dara.
Dilansir BolaStylo.com dari MNN, alasan Mike Tyson terjun ke dunia tinju karena salah seorang temannya secara sengaja membunuh burung dara peliharaannya.
Pada saat itu Tyson mengaku memiliki sekitar 200 burung dara yang ia pelihara di kediamannya.
Berniat menunjukkannya kepada temannya, namun hal itu justru menjadi petaka bagi burung dara peliharaan Tyson.
Baca Juga: Update Klasemen Kualifikasi Euro 2020, Inggris Nyaman Dipucuk, Portugal dan Perancis Waspada!
"Saya punya sekitar 200 burung dara ketika berusia sembilan atau sepuluh tahun," ucap Mike Tyson.
"Saya menunjukkannya ke banyak orang, saya pikr mereka adalah teman.
"Mereka membawa sejumlah orang datang ke rumah untuk mengambil burung peliharaan saya," imbuhnya.
Hingga pada akhirnya salah satu orang dengan sengaja membunuh burung tersebut di depan Tyson.
Baca Juga: Daftar 10 Pesepak Bola Dunia yang Mengakhiri Hidup dengan Bunuh Diri
Si Leher Beton pada saat itu mencoba untuk memukul orang tersebut, meskipun ia mengaku merasa sangat takut.
Menurut Tyson, itulah awal mula ia pertama kali bertarung dan memutuskan terjun ke dalam dunia tinju.
"Salah satunya berucap 'Kamu ingin burung ini?' lalu ada darah di wajah saya," ujar Tyson.
"Saya berusaha melawannya, rasa takut membuat saya memukul dengan asal, tapi saya terus memukulnya, jadi saya pikir saya menang pada saat itu.
Baca Juga: Sulli f(x) Tewas Bunuh Diri, Simak Kiat Menjaga Kesehatan Mental!
"Itulah cerita awal saya mulai bertarung," imbuhnya.
Hingga saat ini ketika Tyson sudah menjadi seorang pebisnis sukses, kecintaanya pada burung dara masih sangat terjaga.
Meski demikian, ia tak tahu alasan mengapa menyukai burung dara dan jika diminta untuk menjelaskan Tyson merasa seperti orang yang bodoh.
Bagi Tyson, burung dara adalah cara menjaga pikirannya agar tetap sehat atau waras, walau terlihat aneh.
Baca Juga: Tewas Bunuh Diri, Sulli Pernah Dilatih Free Kick Duo Manchester United
"Burung dara menjadi hal pertama yang saya cintai di dunia ini, saya tidak tahu mengapa, ujar Tyson.
"Saya merasa bodoh ketika diminta harus menjelaskannya.
"Burung dara menjadi bagian dari hidup saya, untuk menjaga pikiran agar tetap sehat lewat cara yang aneh," imbuhnya.
Pasca kejadian tersebut, seorang pria bernama Bobby Stewart mengetahui bakat yang dimiliki oleh Tyson cilik.
Bobb kemudian membawa Tyson kepada seorang pelatih tinju yang sekaligus merupakan pelatih pertamanya, Cus D'Amato.
Baca Juga: Salah Satu Putra Jose Mourinho Adalah Mantan Persib Bandung Ini
Source | : | mnn.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |