Antara Lionel Messi dan Ronaldo, Mantan Pelatih Timnas Argentina : Messi Selalu Menang Tapi...

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 16 Oktober 2019 | 19:00 WIB
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo diprediksi akan segera menghilang dari nominasi perebutan pemain terbaik. (twitter.com/TeamCRonaldo)

BolaStylo.com - Mantan pelatih Timnas Argentina, Cesar Luis Menotti mengungkapkan pendapatnya soal dua bintang sepak bola Lionel Messi dan Ronaldo.

Nama kedua bintang sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo memang kerap dibandingkan untuk mencari siapa yang terbaik.

Biasanya para tokoh dimintai pendapat perihal siapa yang lebih baik diantara mereka.

Mantan pelatih Timnas Argentina, Cesar Luis Menotti pun turut mengutarakan pendapatnya soal kedua pemain tersebut.

Menurut Menotti, Lionel Messi selalu menang di matanya, tapi Ronaldo juga memiliki sesuatu yang luar biasa.

" Messi selalu menang bagi saya, tapi Cristiano Ronaldo luar biasa," tuturnya pada Gazetta Dello Sport sebagaimana dilansir dari Marca.

Monetti kemudian menuturkan jika ia sejatinya tak terlalu menyukai perbandingan, karena Messi dan Ronaldo memiliki keunikan masing-masing.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022- Thailand Bertengger di Puncak, Timnas Indonesia Betah Jadi Juru Kunci Grup G

"Saya tidak suka perbandingan tseperti ini, mereka (red : perbandingan) tidak bagus untuk sepak bola," lanjutnya.

"Kita bisa menikmati keduanya (Messi dan Ronald) dan begitulah, mereka berbeda, unik," tambahnya.

Menotti lantas menuturkan keunggulan Messi dan Ronaldo masing-masing.

"Ronaldo adalah sesuatu yang besar di area penalo, sementara Messi lebih kompliy di bagian lain di lapangan," jelasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : Marca
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan