Resmi! Liga Inggris Luncurkan Video Campaign #NoRoomForRacism

Mutiara Kurnia Gusti Jumat, 18 Oktober 2019 | 20:09 WIB
Video Campain Premier League. (Twitter @premierleague)

BolaStylo.com - Liga Inggris baru-baru ini merilis video campaign di website resmi mereka untuk mengatasi masalah rasisme yang dialami pemainnya.

Kasta tertinggi kompetisi sepak bola di tanah Britania Raya, Liga Inggris, merilis video kampanye anti tindakan rasial dengan tagar #NoRoomForRacism.

Video ini sengaja dirilis mengingat tingginya tindakan rasisme suporter sepak bola dalam setiap pertandingan terhadap pemain berkulit hitam.

Dalam video yang berdurasi satu menit itu, Liga Inggris menampilkan konten berisi tentang pertandingan, pemain, suporter, pelatih yang diikuti dengan beberapa narasi terkait.

Bukan hanya pemain asal Inggris, beberapa pemain luar negeri yang bermain di Liga Inggris juga turut menjadi bagian didalamnya.

Salah satu diantaranya adalah pemain Tottenham Hotspur, Son Heung Min.

Meski berwarganegaraan Korea Selatan, ia turut memberikan dukungan di video tersebut untuk menghentikan rasisme di dunia sepak bola.

Son Heung Min

Selain diunggah di website resmi, video tersebut juga diposting di akun Twitter dan Instagram @premierleague.

Video tersebut rupanya mendapatkan cukup banyak respons positif dari warganet.

Baca Juga: Terkait Rasisme Terhadap Timnas Inggris, PM Bulgaria Murka Sampai Lakukan Hal Ini!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

There’s room for passion, for rivalry and for drama but there’s #NoRoomForRacism, anywhere

A post shared by Premier League (@premierleague) on

 Baca Juga: Tammy Abraham Jadi Korban Rasisme, Sang Kekasih Murka Hingga Bawa-bawa Neraka!



Source : BolaStylo
Penulis : Mutiara Kurnia Gusti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan