Denmark Open 2019 - Pertahanan Mohammad Ahsan yang Bikin Penonton Bersorak

Eko Isdiyanto Senin, 21 Oktober 2019 | 13:56 WIB
Ganda putra Indonesia yakni Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat berlaga di semifinal Denmark Open 2019, Sabtu (19/10/2019) (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Meski belum mempersembahkan gelar juara di ajang Denmark Open 2019, Mohammad Ahsan tampilkan aksi memukau penonton kala melawan wakil Jepang.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan belum berhasil mempersembahkan gelar juara di ajang Denmark Open 2019 setelah kalah dari rekan senegara mereka.

Bertanding di Odense Sportspark, Odense, Denmark, Minggu (20/10/2019), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kalah dari Marcus/Kevin.

Pasangan berjuluk The Daddies ini kalah dalam dua gim langsung dengan skor 21-14, 21-13 dari Minions.

Secara keseluruhan, Indonesia meraih sukses besar pada Denmark Open 2019 karena berhasil membawa pulang dua gelar juara.

Baca Juga: Mourinho: Liverpool Era Klopp Tak Pernah Kalahkan Man United di Old Trafford!

Selain Minions, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga berhasil meraih gelar juara ganda campuran dari turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut.

Praveen/Melati sukses menyabet gelar juara setelah mengalahkan wakil China, Wang Yilyu/Huang Dongping dengan skor akhir 21-18, 18-21, 21-19.

Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, menjalani laga babak kedua Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, Kamis (17/10/2019).

Meski belum berhasil mempersembahkan gelar juara, Mohammad Ahsan sukses memukau para penonton di arena pertandingan lewat salah satu aksinya.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan