Pecahkan Rekor Dunia, Aries Susanti Rahayu Disebut 'Bukan Manusia' oleh Media Rusia

Eko Isdiyanto Selasa, 22 Oktober 2019 | 16:35 WIB
Atlet panjat tebing Indonesia Aries Susanti Rahayu mengibarkan Bendera Merah Putih setelah berhasil meraih medali emas pada kategori speed Asian Games 2018 di Arena Panjat Tebing Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (23/8/2018). (ANTARA FOTO/INASGOC/IWAN CHERISTIAN)

Baca Juga: Video Smash Praveen Jordan Bikin Wakil China Terpental Hingga Jatuh Tersungkur di Final Denmark Open 2019

Saking takjubnya dengan performa Aries Susanti Rahayu, RT.com bahkan menyebut atlet putri panjang tebing Indonesia itu dengan sebutan 'bukan manusia'.

"Bukan Manusia" : Spiderwoman Indonesia yang luar biasa menjadi viral setelah memecahkan rekor dunia panjat tebing kategori speed" judul pemberitaan RT.com.

Pemberitaan media Rusia, RT.com terkait Aries Susanti Rahayu sukses pecahkan rekor dunia panjat tebing.

RT.com juga menyebut Aries Susanti Rahayu memiliki kesempatan meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.

Terkait sukses memecahkan rekor dunia, Aries Susanti Rahayu mengaku hal itu merupakan cita-cita dan idaman sang atlet.

Baca Juga: Live Streaming French Open 2019 - 8 Wakil Indonesia Siap Berjuang di Hari Pertama!

"Saya bersyukur kepada Allah atas prestasi ini. Saya senang sekali akhirnya bisa pecah rekor," ucap Aries.

"Ini yang saya impikan.

"Saya persembahkan prestasi ini untuk Indonesia," imbuhnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Red Wine memang memiliki manfaat untuk tubuh, tapi sekali lagi, jangan berlebihan ya! #wine #redwine #bugar #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : rt.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan