Ini Alasan Khabib Nurmagomedov Muncul di Laga Galatasaray Vs Real Madrid

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 23 Oktober 2019 | 11:28 WIB
Khabib Nurmagomedov tampak hadir di tengah pertandingan Real Madrid vs Galatasaray di Stadion Turk Telekom Arena, Rabu (22/10/2019) dinihari WIB. (@sporarena)

BolaStylo.com - Ada pemandangan menarik di tribune VVIP Stadion Turk Telekom Arena saat Galatasaray menjamu Real Madrid dalam lanjutan Liga Champions 2019-2020.

Pertarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov tampak hadir di tengah pertandingan Real Madrid vs Galatasaray di Stadion Turk Telekom Arena, Rabu (22/10/2019) dinihari WIB.

Khabib Nurmagomedov terlihat duduk bersantai di tribune VVIP menikmati jalannya laga Real Madrid kontra Galatasaray.

The Eagle, julukan Khabib Nurmagomedov, tidak datang ke stadion seorang diri.

Baca Juga: Rekan Tony Ferguson Kirim Pesan Bernada 'Ancaman' untuk Khabib Nurmagomedov

Juara UFC tersebut tampak didampingi oleh salah satu rekannnya di tribune VVIP.

Kala itu Khabib mengenakan kaus berwarna hitam dan jaket warna navy.

Sementara rekannya memakai kaus putih dan jaket warna gelap.

Baca Juga: Cerita Mike Tyson Menang KO dari Petinju Dewasa saat Usia 12 Tahun

Kemunculan Khabib di laga Galatasaray vs Real Madrid langsung menjadi pusat perhatian para suporter yang hadir di stadion.

Sebagian besar penonton bertanya-tanya alasan Khabib menyaksikan langsung laga Galatasaray vs Real Madrid.

Selepas pertandingan, media Rusia membeberkan alasan Khabib muncul pada laga tersebut.

Baca Juga: Tinggalkan Konferensi Pers, Khabib Tak Mau Duduk Semeja dengan Bos Pabrik Bir?

Berdasarkan laporan Russia Today yang dikutip BolaStylo.com, Khabib diperkirakan memberi dukungan kepada Real Madrid sehingga hadir langsung di stadion.

Khabib sendiri kabarnya mengidolakan tiga tim sepak bola sampai saat ini.

Pertama, juara UFC itu mengidolakan klub asal kota kelahirannya, yakni FC Anzhi Makhachkala, serta Real Madrid dan Galatasaray.

Baca Juga: Cekcok di Twitter, Khabib Nurmagomedov Sebut Conor McGregor Pemerkosa?

Ini bukan pertama kalinya Khabib menyaksikan langsung Real Madrid beraksi di lapangan.

Pada Liga Champions musim 2018-2019, ia menjadi tamu istimewa dalam laga Real Madrid kontra Ajax Amsterdam di Santiago Bernabeu.

Tak hanya menjadi tamu undangan, Khabib kabarnya juga ikut ambil bagian pada sesi latihan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Khabib Nurmagomedov (@khabib_nurmagomedov) on

Ia mengaku mendapat kesempatan untuk merasakan latihan bersama pemain Real Madrid di Valdebebas.

Hal itu disampaikan Khabib melalui salah satu unggahannya di media sosial Instagram.

Ia menuturkan bahwa dirinya mendapat undangan resmi dari Real Madrid.

Pada keterangan foto yang diunggahnya, Khabib juga tak ragu menyatakan bahwa dirinya adalah seorang fan Real Madrid.



Source : Rt
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan