BolaStylo.com - Nasib apes dialami bebalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales, saat tampil di MotoGP Australia 2019.
Gelar juara MotoGP Australia 2019 gagal didapatkan Maverick Vinales karena insiden crash yang ia alami.
Padahal, Maverick Vinales mengawali balapan dari posisi pole position dalam MotoGP Australia yang digelar di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu (27/10/2019).
Memulai balapan dari pole position, Maverick Vinales sempat kehilangan posisi terdepannya setelah disalip Valentino Rossi dan Cal Crutchlow.
Baca Juga: Jadwal Final French Open 2019 - Tantangan Berat Indonesia Menuju Gelar Juara
Meski demikian, Vinales berhasil mendapatkan kembali posisinya dengan menyalip dua pesaingnya tersebut.
Vinales menunjukkan performa yang cukup meyakinkan dengan mempertahankan posisi terdepannya selama sepuluh lap.
Sayangnya, posisi terdepan tak menjamin Vinales bisa membawa pulang titel juara MotoGP Australia 2019.
Baca Juga: Jadwal Timnas Futsal Indonesia Vs Thailand di Final Piala AFF Futsal 2019
Vinales harus puas pulang dengan tangan kosong karena gagal menyelesaikan balapan.
Hal itu karena Vinales petaka yang dialaminya saat mencoba menyalip Marc Marquez kembali pada lap terakhir.
Alih-alih mendapatkan kembali posisi terdepannya, Marquez justru terjatuh hingga motor dan tubuhnya keluar dari sirkuit.
Baca Juga: French Open 2019 - Curhatan Viktor Axelsen Usai Ditikung Jonatan Christie
Vinales tampak terlihat terjatuh di tikungan sembilan pada lap terakhir.
Insiden itu pun membuat Vinales harus ikhlas gelar juara MotoGP Australia 2019 direngkuh Marquez.
Baca Juga: Maurizio Sarri Ungkap Penyebab Cristiano Ronaldo Absen Laga Lecce Vs Juventus
Dengan demikian, Marquez berhasil meraih gelar ke-11 sepanjang balapan MotoGP 2019.
Selain itu, kemenangan ini juga membuat Marquez memecahkan poin terbayak perhelatan MotoGP selama satu musim.
Berikut video selengkapnya saat Maverick Vinales mengalami crash.
WHAT A FINALE!Maverick Vinales CRASHES OUT on the final lap in a bid to try and regain the lead from Marc Marquez. Marquez wins again ahead of Cal Crutchlow and Aussie Jack Miller. Who writes this stuff?#MotoGP #AustralianGP pic.twitter.com/r2MAOZsL4R
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) October 27, 2019
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |