Soal Konflik Granit Xhaka Vs Fans Arsenal, Unai Emery Beri Respons Tak Terduga

Aziz Gancar Widyamukti Senin, 28 Oktober 2019 | 12:00 WIB
Pemain Arsenal, Granit Xhaka, terduduk lemas, seusai laga pekan ke-37 Liga Inggris kontra Broghton & Hove Albion di Stadion Emirates, 5 Mei 2019. (TWITTER.COM/AFCSTUFF)

BolaStylo.com - Pelatih Unai Emery meunjukkan sikap yak tak disangka-sangka terkait perseteruan antara Granit Xaha dengan fans Arsenal.

Gelandang Arsenal, Granit Xaha baru-baru ini terlibat konflik dengan para pendukung The Gunners.

Keributan antara Granit Xaha dengan para suporter itu terjadi ketika Arsenal imbang 2-2 Crystal Palace dalam lanjutan Liga Inggris pada Minggu (27/10/2019).

Puncak insiden yang melibatkan Granit Xhaka dengan fans Arsenal terjadi saat sang pemain saat ditarik keluar pada menit ke-61.

Baca Juga: Video - Detik-detik Perseteruan Xhaka Vs Fans Arsenal yang Tuai Kontroversi

Sepanjang laga Arsenal kontra Crystal Palace, Granit Xhaka diketahui mendapat perlakuan yang kurang menyenangkan dari pendukung timnya sendiri.

Akhirnya, saat Xhaka ditarik keluar, ia menunjukkan gestur untuk membalas sorakan fans Arsenal, Gooner.

Sorakan dari para fans semakin keras karena sang kapten Arsenal justru memperlambat langkah ketika pergantian pemain.

Baca Juga: French Open 2019 - Momen saat Kevin Sanjaya Nyaris Kena Headshot Wakil Taiwan

Saat itu Xhaka ditarik keluar dan digantikan oleh Bukayo Saka.



Source : BBC
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan