BolaStylo.com - Hasil drawing Fuzhou China Open 2019, menilik calon lawan tunggal putri dan ganda putri wakil Indonesia, Della/Rizki hadapi peringkat empat dunia asal Jepang.
Hasil drawing Fuzhou China Open 2019 menempatkan tunggal putri dan ganda putri Indonesia dalam kondisi kurang beruntung.
Indonesia menempatkan dua wakilnya pada nomor tunggal putri dalam ajang Fuzhou China Open 2019 yang digelar pada 5-10 November di Haixia Olimpyc Sports Center, Fuzhou, China.
Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani kembali menjadi andalan Indonesia di nomor tunggal putri meski hasil drawing keduanya kurang menguntungkan.
Di babak pertama turnamen Gregoria akan melawan wakil Amerika Serikat, Zheng Beiwen.
Baca Juga: Hasil Drawing Fuzhou Open 2019, Lawan Berat Ginting dan Bentrok Wakil Indonesia di Babak Pertama
Jika Gregoria sukses memenangi laga tersebut, ia akan dipertemukan pemenang antara Tai Tzu Ying melawan Carolina Marin di babak kedua.
Sementara itu, Fitriani akan berhadapan melawan wakil Thailand, Nicthapon Jindapol pada babak pertama.
Apabila Fitriani sukses mengandaskan perlawanan wakil Thailand, pada babak kedua nanti ia akan melawan pemenang antara Nozomi Okuhara melawan Chen Xiao Xin.
Tidak menutup kemungkinan Gregoria dan Fitriani akan memberikan kejutan dalam turnamen nanti dan menempatkan diri mereka ke babak selanjutnya.