Duka Marc Marquez atas Meninggalnya Pembalap Indonesia di Sepang

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 2 November 2019 | 19:29 WIB
Pembalap Indonesia, Afridza Munandar, meninggal dunia (MotoGP)

BolaStylo.com - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengucapkan duka cita atas meninggalnya pembalap Indonesia Afridza Munandar.

Kabar duka menyelimuti dunia balap motor setelah pembalap Indonesia, Afridza Munandar meninggal dunia setelah mengalami kecelakan.

Afridza Munandar terlibat dalam kecelakaan saat tampil dalam ajang balapan Asia Talent Cup 2019 di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, Sabtu (2/11/2019).

Insiden nahas yang dialami Afridza Munandar terjadi di tikungan 10 saat balapan baru berlangsung satu putaran.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Pembalap Indonesia Afridza Munandar Meninggal Dunia Usai Kecelakaan di Asia Talent Cup 2019

Afridza sendiri sempat mendapatkan perawatan di sisi sirkuit setelah mengalami kecelakaan.

Tak lama kemudian petugas medis membawa Afridza ke Rumah Sakit Kuala Lumpur menggunakan helikopter.

Namun, nyawa Afridza tidak bisa diselamatkan.

Kondisi motor Afridza Munandar alami kecelakaan

Kabar mengenai meninggalnya Afridza itu pun membuat dunia balap motor di dunia berduka.

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, menjadi salah satu sosok yang merasa kehilangan Afridza.

Melalui akun Twitter pribadi, Marquez menyampaikan kesedihannya atas kepergian pembalap 20 tahun itu.

Baca Juga: Kunci Sukses Iwan Bule dalam Perebutan Kursi Ketua Umum PSSI

Dalam kicauannya, Marquez mengunggah potret Afridza ketika mengenakan wearpack.

"Hari yang menyedihkan untuk bersepeda motor," tulis Marquez.

"Afridza Munandar telah meninggal siang ini setelah kecelakaan dalam perlombaan Piala Talent Asia! RIP Afridza."

Baca Juga: Isi Percakapan Telepon Iwan Bule dan Presiden FIFA Usai Jadi Ketua Umum PSSI

Selain Marquez, pihak MotoGP, FIM, Dorna Sports, dan Asia Talent Cup juga mengucapkan belasungkawa.

Selama berkarier di dunia balap motor, Afridza termasuk salah satu pembalap yang mengukir prestasi gemilang.

Ia tercatat sebagai salah satu pembalap yang tampil impresif bersama IATC pada musim 2019.

Afridza berhasil meraih dua kemenangan, dua kali runner-up, dan dua kali finis di urutan ketiga dalam satu musim.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan