BolaStylo.com - Sebuah video berdurasi 1 menit 51 detik yang merekam metode latihan Leganes viral di media sosial akhir-akhir ini.
Dalam video tersebut terlihat beberapa pemain Leganes tengah melakukan latihan rutin yang diunggah akun Twitter @JorgeMister10.
Saat itu beberapa pemain Leganes tengah memperagakan metode latihannya yang terbilang unik.
Pasalnya beberapa pemain harus menghindari bola besar untuk mengambil kain di tengah lapangan.
Baca Juga: Dua Mantan Dan Pendatang Baru Saling Sikut Berebut Zlatan Ibrahimovic
Kain itu berjumlah emapt dengan warna pink yang wajib diambil oleh pemain.
Dalam unggahan yang ditulisnya, latihan itu bermaksud untuk mengasah kecepatan, mengatur ritme, belokan, dan lompatan.
Selain itu dalam unggahan tersebut tertulis bahwa latihan dibuat untuk membuat para pemain merasa bahagia.
Hal itu karena pemain Leganes selalu menghadap hasil kurang baik selama bertanding di ajang Liga Spanyol.
Baca Juga: Tekad Aji Santoso Lanjutkan Kebiasaan Lama Bersama Persebaya Surabaya
Berikut video yang diunggah oleh @JorgeMister10:
Source | : | twitter.com |
Penulis | : | Fauzi Handoko Arif |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |