Perbedaan Sikap Cristiano Ronaldo Terhadap Dua Pemain yang 'Mencuri' Golnya

Fauzi Handoko Arif Kamis, 7 November 2019 | 16:00 WIB
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, kala membela timnya melawan Lokomotiv Moskva pada matchday keempat Liga Champions 2019-2020. (TWITTER.COM/ADRIANDELMONTE)

BolaStylo.com - Cristiano Ronaldo memiliki sikap berbeda saat menyaksikan Aaron Ramsey mencuri golnya pada pertandingan melawan Lokomotiv Moskwa di Liga Champions pada Kamis (7/11/2019).

Pada pertandingan di RZD Arena, Juventus berhasil menang dengan skor 2-1 atas Lokomotiv Moskwa.

Adapun Aaron Ramsey dan Douglas Costa menjadi pencetak gol untuk Juventus, sedangkan Lokomotiv melesakkan gol melalui Aleksei Miranchuk.

Dalam pertandingan ini sebenarnya Aaron Ramsey sempat dituding 'mencuri' gol Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo nyaris mencetak gol melalui tendangan bebasnya pada menit ke-3, setelah kiper Lokomotiv, Guilherme Marinato, gagal menangkap dengan sempurna bola sepakan Ronaldo.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Kevin Sanjaya Banjir Gombalan Warganet Karena Ekspresinya Ini

Baca Juga: Hasil Fuzhou China Open 2019 - Bocah Ajaib Korsel Takluk dari Unggulan China

Alhasil, bola yang sempat lepas dari tangan Guilherme Marinato dan mengalir menuju gawang.

Melihat hal tersebut, Ramsey yang berlari kemudian menendang bola untuk memastikan menjadi gol.

Ketika melihat mantan pemain Arsenal itu mencetak gol, Ronaldo terlihat sumringah serta bahagia.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dikabarkan Marah, Begini Komentar Pelatih Juventus

Bahkan, Ronaldo tampak terlihat bahagia dan merayakan gol Ramsey bersama teman-temannya.

Gol yang dicetak Ramsey ini mengingatkan mengenai kejadian sembilan tahun tepat November 2010 yang dikenal insiden Ronaldo dan Nani.

Ronaldo memperlihatkan ekspresi marah setelah Nani menggagalkan peluangnya untuk mencetak gol.

Kala itu Ronaldo yang membela timnas Portugal di partai persahabatan melawan timnas Spanyol hampir mencetak gol indah.

Mulanya pemain berusia 34 tahun tersebut mengiring bola dari kotak penalti.

Berhasil mengelabui penjagaan ketat Gerard Pique, Ronaldo lantas menendang bola tinggi ke arah gawang Spanyol.

Bola yang ditendang Ronaldo hampir menjadi gol namun dirusak oleh Nani yang menyundulnya dalam posisi offside.

Baca Juga: Curhat Kultur Sepak Bola Indonesia, Pemain Ini Klaim Mirip Cristiano Ronaldo

Ronaldo sangat kesal melihat tingkah rekan setimnya yang mengagalkan aksinya menjebol gawang yang dijaga Iker Casillas.

Meski Ronaldo gagal mencetak gol, Portugal berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 4-0 atas Spanyol.

Adapun Carlos Martins, Helder Postiga, dan Hugo Almeida berhasil menjebol gawang Spanyol.

Kejadian yang dialami Ronaldo mungkin sudah sembilan tahun lamanya.

Namun perbedaan sikap diperlihatkan Ronaldo saat berusia 25 tahun dan 34 tahun.

Kekasih Georgina Rodriguez yang kini berusia 34 tahun tampak terlihat lebih matang dan dewasa.

Ia pun tak marah setelah Ramsey mencuri golnya.

Baca Juga: Terungkap Penyebab Cristiano Ronaldo Marah saat Diganti Maurizio Sarri

Padahal Ronaldo hampir saja mencatatkan gol pertamanya melalui tendangan bebas bersama Juventus.

Selama ini Ronaldo belum menghasilkan gol melalui tendangan bebas.

Selain itu, Ronaldo sebenarnya berpotensi untuk mencatat rekor dengan mencetak gol melawan klub ke-34 yang berbeda.

Terkait hal tersebut, Aaron Ramsey pun memberikan tanggapannya setelah dianggap 'mencuri' gol Ronaldo.

Sejatinya pemain asal Wales hanya merasa ingin memastikan bahwa bola benar-benar sudah masuk ke dalam gawang Lokomotiv.

"Naluri saya mengambil alih untuk memastikan bahwa itu (bola) melewati batas. Saya telah meminta maaf kepada Cristiano," kata Ramsey dilansir BolaStylo.com dari Ibtimes.com.

Pada pertandingan tersebut, Ronaldo dan Ramsey sama-sama digantikan oleh pemain lain.

Selanjutnya Juventus akan melawan AC Milan dalam lanjutan Liga Italia pada Senin (11/11/2019).

Baca Juga: On This Day! Drama Adu Penalti Bawa Persib Bandung Raih Gelar Juara ISL 2014

Baca Juga: Andre Gomes Kabarkan Kondisi Terkini Usai Alami Cedera Patah Tulang



Source : ibtimes.co.uk
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan