Fuzhou China Open 2019 - Menang dengan skor 30-29, The Daddies Lanjut ke Perempat Final

Eko Isdiyanto Kamis, 7 November 2019 | 17:11 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bertanding pada babak pertama Fuzhou China Open 2019 di Haixia Sports Center, China, Rabu (6/11/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Berlaga di lapangan 2 Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Kamis (7/11/2019), Ahsan/Hendra menang dengan skor akhir 11-21, 21-18, 30-29.

Perjuangan ekstra keras memang terlihat dari perolehan skor di akhir laga, hal ini tentu tak lepas dari perlawanan sengit wakil China terutama di gim terakhir.

Ahsan/Hendra dan Ou/Zhang kembali terlibat pertarungan ketat sejak perebutan poin pertama, mereka imbang pada skor 1-1, 2-2, 3-3, 4-4, dan 5-5.

Pasangan China kemudian melepaskan diri dari tekanan Ahsan/Hendra setelah berhasil mencetak dua poin beruntun dengan berbalik unggul 5-7.

Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Eskpresi 'Ngeselin' Pelatih Anyar Tuan Rumah Saat Minions Menang

Selepas interval, permainan Ahsan/Hendra semakin matang, tiga poin beruntun yang dipetik membawa mereka unggul cukup jauh, 16-11.

Ou/Zhang yang masih belum mau kalah membuat laga berjalan sengit setelah meraup lima poin beruntun dan menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Badminton Talk (@badmintalk_com) on

Pasangan tuan rumah ini bahkan berbalik memimpin skor dan mencapai match point 20-19 setelah memetik tiga poin beruntun.

Namun, pengalaman The Daddies membuat pertandingan berlanjut hingga skor 29-29 dan menuntaskan pertandingan dengan 30-29.

Baca Juga: Perbedaan Sikap Cristiano Ronaldo Terhadap Dua Pemain yang 'Mencuri' Golnya

 



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan