Cristiano Ronaldo Terancam Sanksi dari Federasi Sepak Bola Italia Karena Hal Ini

Eko Isdiyanto Selasa, 12 November 2019 | 09:17 WIB
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, kala membela timnya melawan Lokomotiv Moskva pada matchday keempat Liga Champions 2019-2020. (TWITTER.COM/ADRIANDELMONTE)

BolaStylo.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo terancam mendapat sanksi dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) usai dikabarkan kabur dari stadion pada laga melawan AC Milan.

Ancaman sanksi dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) membayangi Cristiano Ronaldo, buntut dari kekesalannya setelah ditarik keluar dalam laga Juventus melawan AC Milan.

Di laga melawan AC Milan, Minggu (10/11/2019), Cristiano Ronaldo ditarik keluar oleh pelatih Juventus, Maurizio Sarri di menit ke-56, kapten timnas Portugal itu digantikan oleh Paulo Dybala.

Hasilnya pun efektif, Dybala menjadi aktor kemenangan Si Nyonya tua dalam laga tersebut lewat gol semata wayang yang dicetak hasil umpan Gonzalo Higuain.

Ekspresi kekesalan jelas terlihat dari raut wajah dan gerak tubuh Ronaldo pasca mengetahui dirinya diganti.

Baca Juga: Aksi Joget Sabina Altynbekova di Ruang Ganti Pemain Ini Bikin Warganet Gagal Fokus

Bahkan, beredar kabar bahwa Ronaldo langsung menuju ruang ganti pemain dan meninggalkan stadion setelah itu.

Ia tidak kembali ke bangku cadangan dan memilih pergi dari stadion saat pertandingan masih berlangsung.

Dilansir BolaStylo.com dari AS, jika benar demikian maka tindakan itu membuat Ronaldo terancam sanksi dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).

Hal itu diungkapkan oleh mantan pemain AC Milan dan AS Roma, Antonio Cassano.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Beri Pesan ke Conor McGregor Saat Umumkan Persiun dari Dunia UFC

"Apakah ia meninggalkan stadion sebelum pertandingan berakhir? Anda tidak dapat melakukan itu karena ada pengendalian anti-doping di dalam stadion," ucap Antonio Cassano.

Apa yang diucapkan Cassano bukan tanpa alasan, pasalnya ia pernah mengalami kejadian serupa bersama dengan Ronaldo Nazario.

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dalam laga kontra AC Milan di Allianz Stadium, Minggu (10/11/2019).

Tepatnya ketika masih membela AS Roma, dalam laga melawan Lazio di Stadion Olimpico.

Ia pun mengaku langsung kembali ke stadion setelah mengetahui hal itu akan berdampak sanksi pada dirinya.

Baca Juga: Berharap Hal Ini, Marc Marquez Beri Pujian Setinggi Langit Valentino Rossi

"Saya harus segera kembali ke stadion guna menghindari hukuman dua tahun," ujar Cassano.

Selain spekulasi kabar jika Cristiano Ronaldo marah kepada Sarri, ada juga kabar yang menyatakan jika Ronaldo mengalami cedera.

Inilah yang membuat Ronaldo meninggalkan stadion lebih dulu karena harus segera memeriksakan kondisinya ke Rumah Sakit terdekat.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan